Dijaga Sampai Tua, 5 Tipe Teman Ini Bisa Mengantarkanmu Pada Kesuksesan

Dari semua teman yang kamu miliki, pasti ada beberapa yang benar-benar dekat dengan dirimu. Gak cuma buat berkomunikasi, mereka juga biasanya jadi ‘tong sampah’ buat keluh kesahmu. Tapi ada juga beberapa kondisi yang mengharuskan kita lebih cerdik memilih teman, karena bagaimanapun perlu ada seleksi agar cuma orang-orang beraura positif yang masuk ke lingkaran pertemanan kamu. Nah, dari semua teman yang kamu punya, tipe teman seperti ini lho, yang wajib dipertahankan.

1. Tidak Sungkan Menegur

via freepik.com

Ditegur rasanya memang gak nyaman. Tapi teman yang baik justru bakal jadi orang pertama yang gak segan memperingatkan kamu saat berbuat salah untuk memperbaiki diri. So, gak ada salahnya mendengarkan masukan temanmu. Karena bagaimanapun, sebagai orang terdekat dia pasti ingin yang terbaik untuk kamu. Yah, meski harus dilalui dengan cara yang gak selalu menyenangkan.

2. Menyebarkan Aura Positif

via freepik.com/wavebreakmedia_micro

Lingkungan turut berperan besar dalam membentuk jati dirimu. Jika kamu memiliki teman yang selalu semangat, optimis, dan suportif, jangan lepaskan ia begitu saja. Teman yang memiliki pola pikir seperti itu akan menganggap kendala sebagai tantangan yang harus dihadapi. Ini akan memotivasi kamu biar enggak malas-malasan menggapai cita-cita.

3. Dapat Dipercaya

via freepik.com

Kepercayaan itu mahal harganya. Mungkin kamu bakal bertemu dengan banyak orang baik, namun gak semuanya dapat dipercaya. Memiliki teman terpercaya tapi bukan berarti pertemanan akan berjalan mulus tanpa konflik, lho. Justru bagaimana kalian tetap jujur bersahabat setelah berselisih yang akan membuat ikatan pertemanan menjadi lebih kuat.

[su_box title=”Editor’s Pick:”]

[/su_box]

4. Tidak Meninggalkanmu Di Saat Sulit

via freepik.com

Ini yang sulit, nih. Teman sejati gak hanya nampak saat kamu berada di puncak, tapi juga tetap ada di saat sulit dan terdesak. Dia akan selalu mendukungmu di kala mencapai kesuksesan dan kesedihan. Mau sulit maupun senang, kalian tetap memiliki ikatan yang kuat satu sama lain.

5. Piawai Menyimpan Rahasia

via freepik.com

Menceritakan hal yang paling privat bukan suatu perkara yang mudah. Kondisi paling pribadi yang kamu alami adalah milikmu sendiri, bukan konsumsi untuk orang lain. Kalau kamu sudah menemukan teman yang klik di hati dan pintar menyimpan rahasia, selamat.

Dari semua tipe teman di atas, karakter nomor berapa yang temanmu banget? Jangan lewatkan tag artikel ini untuk teman terbaikmu, ya. 

No Comments Yet

Comments are closed