Stop Dipandang Sebelah Mata, 5 Cara Ini Akan Memaksimalkan Potensi yang Kamu Punya

Siapa di sini yang suka merasa gak bisa ngapa-ngapain, karena sering diremehkan orang lain? Pastinya perasaan ini sangat menyebalkan, ya? Padahal setiap orang pasti terlahir dengan potensinya masing-masing. Cuman kadang kita berada di lingkungan yang gak support sama potensi kita. Hasilnya, kita jadi merasa useless dan ‘lupa’ sama bakat yang kita miliki. Bangun, yuk! Jangan biarkan perasaan seperti itu ada di pikiranmu. Mending cari cara untuk memaksimalkan potensi. Gak cuma biar gak dipandang sebelah mata, tapi juga agar kita merasa bahagia dan berharga.

1. Lihat Sosok yang Kamu Idolakan

Via Freepik.com

Ini adalah cara termudah untuk memaksimalkan potensi yang kita punya. Dengan punya sosok yang diidolakan, kita jadi punya bayangan bagaimana versi terbaik diri yang kita mau. Apalagi kalau orang tersebut gak jauh dari keseharian kita. Hanya butuh sedikit rasa peka, kita bisa mengamati hal-hal kecil yang mereka lakukan untuk mencapai kesuksesan seperti sekarang. So, perhatikan dengan seksama, ya.

2. Jangan Ragu Mencuri Ilmu

Via Freepik.com

Banyak yang bilang potensi itu datangnya dari bakat yang kita punya. Even itu ada benarnya, sebenarnya bakat juga bakalan sia-sia kalau kita malas belajar. So, jangan pernah menganggap bakat itu sudah cukup, ya. Justru kita harus terus mengasahnya dengan berbagai ilmu yang didapat dari orang-orang di sekitar kita. Dengan begitu potensi yang kita punya bakal makin tajam dan berkembang.

3. Selalu Posisikan Diri Sebagai Orang Bodoh

via Freepik.com

Usaha untuk memaksimalkan potensi yang kita punya pasti gak akan berjalan mulus begitu saja. Dalam prosesnya, pelakukan sebuah kesalahan adalah hal yang gak bisa dihindari. Tapi hal ini malah akan membuat kita semakin pintar, lho. Selama gak dibawa baper dan bisa mengambil hikmahnya, setiap kegagalan yang kita alami justru bisa menjadi warna dan bekal untuk memperkaya potensi kita.

[su_box title=”Editor’s Pick:”]

[/su_box]

4. Jangan Lupakan Hard Skill yang Kamu Miliki

Via Freepik.com

Potensi yang kita punya terbangun dari perpaduan soft skill dan hard skill yang kita punya. Hanya saja kadang kita terlalu fokus sama soft skill karena itu dianggap sumber potensi yang kita miliki. Misalnya saja nih, seorang pemain biola yang berbakat gak akan bisa memainkan biola kalau koordinasi jarinya buruk. So, meskipun soft skill itu penting jangan lupakan hard skill yang kita punya, ya.

5. Pilih Mentor yang Tepat

via Pexels.com

Berkembang menjadi orang yang berdaya saing perlu memiliki kemampuan menyerap ilmu dari berbagai sudut pandang. Terutama dari orang yang lebih berpengalaman. Mereka bisa memberi masukan sampai mengevaluasi proses pembelajaran yang sedang kita lakukan. Oleh karena itu, pilih mentor dengan tepat agar potensi yang kita miliki dapat diarahkan dengan baik.

Jika gak dimulai sama diri kita sendiri, gak akan ada orang lain yang akan menghargai potensi kita, lho. So, hadapi tantangan dari lingkungan sekitar kita dengan memaksimalkan potensi yang kita miliki. Ini bakal mem-boost rasa percaya diri kita menjadi semakin baik. Dunia pun pada akhirnya akan tahu kalau kita gak bisa diremehin lagi.

No Comments Yet

Comments are closed