Serunya Nonton 7 Film Remaja Inspiratif yang Asik buat Ditonton Bareng Teman-teman

Film remaja punya keunikannya tersendiri, karena seringkali jalan ceritanya erat dengan kehidupan sehari-hari. Dari mulai cerita masa sekolah, kisah cinta pertama, hingga masa-masa awal saat mengenal diri. Di bawah ini ada beberapa daftar film remaja yang asik banget buat ditonton bareng teman-teman sambil mempelajari moral ceritanya yang inspiratif. Yuk, langsung siap-siap nonton film-film berikut ini:

1. Me and Earl and the Dying Girl

Film ini menceritakan tentang persahabatan masa SMA yang bakal bikin kamu merasakan berbagai sensasi perasaan, mulai dari senang karena bisa mengenang persahabatan masa sekolah, tapi juga harus rela mengeluarkan sedikit air mata karena ada adegan-adegan yang mengiris hati.

2. Submarine

Submarine bukan hanya berisi tentang cerita rom-com ala remaja, tapi juga mengenai kisah seorang anak yang harus bertahan di tengah keadaan keluarganya yang retak. Ini menunjukkan bahwa kehidupan anak remaja tidak selalu terisi dengan hal-hal yang menyenangkan. Banyak pelajaran yang bisa diambil dari film ini, girls.

3. The Edge of Seventeen

The Edge of Seventeen yang rilis pada tahun 2016 ini menawarkan cerita yang nggak mainstream. Berawal dari tokoh utama bernama Nadine yang memberi tahu gurunya bahwa dia berencana bunuh diri. Film ini ditunjukkan bahwa beranjak dewasa bukanlah hal selalu mudah. 

4. Heathers

Heathers merupakan film yang pernah hits di tahun 80-an. Dibintangi oleh Winona Ryder, film ini menggambarkan empat orang gadis populer di sekolah. Kamu yang ingin mengenang masa-masa punya ‘gank’ saat masa SMA bisa banget coba tonton film ini.

5. Trust

Film yang dimainkan oleh Liana Liberato, dan Chris Henry Coffey ini berkisah tentang anak remaja yang berpacaran via online. Bakalan ada twist yang seru yang harus kamu cari tahu dengan menontonnya.

6. Easy A

Emma Stone terlibat dalam film dengan memerankan tokoh Olive yang mengupayakan eksitensinya. Film ini mengisahkan tentang drama remaja komedi yang berlatar sekolah SMA. Hal-hal lucu yang terjadi di film ini bakal menggelitik perut kamu. Bakal asyik kalau ditonton bareng teman-teman, nih!

Film-film di atas bisa banget ditonton saat weekend untuk menghabiskan waktu luang. Dari film di atas, mana nih yang paling ingin kamu tonton? Coba tulis pendapatmu di kolom komentar, ya!

Nurmarliana

Smile is her favorite magic. If you have one tell her through Instagram @liannurma.

No Comments Yet

Comments are closed