Ngebahas tentang tidur, kita tahu kalau tidur yang sehat idealnya adalah sekitar 8 jam. Namun nyatanya, kebiasaan tidur orang Indonesia sangat kurang dari waktu ideal tersebut. Akibatnya kita jadi sering ngantuk di kantor bahkan sulit berkonsentrasi. Padahal di luar negeri ada beberapa negara yang punya kebiasaan tidur unik agar warganya tetap bisa merasakan tidur yang berkualitas. Wah kira-kira seperti apa, ya? Yuk, simak.
1. Jepang : Tidur Siang di Kantor
Kalau kamu sudah pernah ke Jepang, pasti kamu gak akan asing dengan pemandangan orang yang tertidur di kereta atau transportasi umum lainnya. Mengingat jam kerja di Jepang yang lumayan ketat dan sangat disiplin, bahkan banyak yang tertidur atau tidur siang ketika jam kerja, lho. Namun, hal ini bukan jadi sesuatu yang memalukan, malahan dianggap kalau kamu kelelahan karena sudah bekerja keras untuk perusahaan. Wah, enak banget, ya?
2. Spanyol : Siesta- Tidur Mulai Dari Jam 2-5 Siang
Spanyol merupakan salah satu negara yang justru menyarankan tidur siang untuk warganya yang mereka biasa sebut dengan siesta. Biasanya akan dilaksanakan sekitar pukul 2-5 sore. Di waktu ini diharapkan warganya tidak ada yang melakukan kegiatan yang bisa menimbulkan kebisingan dan tetap tenang.
3. Cina : Memilih Kasur yang Tepat
Berbeda dengan dua negara di atas, kunci agar tidur cukup dan berkualitas adalah dengan memilih kasur yang tepat. Masyarakat disana percaya bahwa kasur yang tepat dan bagus bisa membuat tidur mereka lebih nyenyak dan menjaga tulang belakang mereka. Maka dari itu mereka sangat hati-hati memilih kasur.
[su_box title=”Editor’s Pick:”]
- Berlatih Menenangkan Diri Dari Penatnya Bekerja Ternyata Sesederhana Melakukan 4 Cara Bermeditasi Ini
- Inspirasi 11 Kegiatan Me Time Ini Tak Hanya Menyenangkan, Tapi Juga Bisa Membuatmu Lebih Mengenal Diri Sendiri
- Gak Tahu Cara Menolak? Agar Gak Canggung, Terapkan 5 Seni Berkata Tidak Ini Saat Dimintai Bantuan
- Bukan Berarti Manja, Ini 10 Alasan Mengapa Meminta Bantuan Bukanlah Hal Yang Buruk!
- Harimu Gak Berjalan Mulus? 5 Tips Sederhana Ini Bisa Mengatasi Bad Day yang Kamu Alami
[/su_box]
4. Belgium : Tidur Lebih Awal dan Bangun Lebih Pagi
Masyarakat di negara Belgium punya kebiasaan untuk tidur lebih awal dan bangun lebih pagi. Ternyata, kebiasaan ini bagus buat kesehatan, lho. Orang yang tidur tidak terlalu malam lebih bisa berkonsentrasi dan orang yang terbiasa bangun lebih pagi lebih bisa mengatur dan menjaga berat badan mereka.
5. Netherland : Menambahkan Beberapa Menit dari Waktu Tidur
Kalau di Indonesia sering dengar alasan ” 5 menit lagi” kalau susah dibangunin, ternyata di Netherland kebiasaan ini justru dianggap bagus, lho. Mereka biasanya akan menambah durasi waktu tidur mereka beberapa menit setiap harinya. Mereka percaya menambah durasi tidur bisa meningkatkan sesitem imun, dan memiliki mental yang lebih sehat. Siapa yang mau kaya gini juga?
Ternyata setiap negara punya kebiasaan tidur unik yang berbeda-beda. Meskipun tujuannya sama agar warganya bisa merasakan tidur yang berkualitas dan waktu istirahat yang cukup. Nah, kalau disuruh milih kira-kira negara mana nih yang ingin kamu tinggali?