Saat ini blog gak cuma dipakai buat sekedar menulis, tapi juga sebagai media jualan secara online. Ada banyak metodenya, mulai dari memanfaatkan tulisan sebagai alat promosi, atau menjadikan postingan blog sebagai business tools untuk mempromosikan produk milik orang lain agar penjualannya naik. Nah, agar blog-mu menjadi sarana penjualan yang semakin optimal, ada beberapa tips promosi dagangan yang harus kamu ikuti, nih.
1. Buat Tulisan itu Terbaca seperti Pengalaman Personal
Saat kamu mempromosikan sesuatu, buat itu sebagai review atau rekomendasi produk yang sebelumnya telah kamu coba. Dengan begitu, tulisanmu akan terasa sebagai pengalaman personal. Selain itu, cara ini akan terasa lebih mudah, daripada harus mencari-cari alasan kenapa visitors harus membeli produk itu tanpa ada bayangan bagaimana produk itu dipakai sebelumnya. So, memposisikan diri dari sudut pandang pembeli adalah kunci rahasianya!
2. Selalu Tepati Janji
Membangun kepercayaan pembaca gak bisa dilakukan secara instan begitu aja. Selain postingan promosi, pastikan bahwa janji yang kamu berikan selalu ditepati. Entah itu saat membuat giveaway, atau janji-janji lain yang mungkin berhubungan dengan produk yang kamu jual. Saat kamu mengingkari janji, kamu gak pernah tahu ada berapa pembaca yang kehilangan keinginan untuk setia membaca blog-mu.
3. Selain Kelebihan, Sorot juga Kelemahan Produk Jika Ada
Saat mau promosi, kamu gak selalu harus menyebutkan kelebihan produk secara terus-terusan dari awal tulisan hingga akhir. Jika tidak terikat perjanjian, kalau kamu menemukan kelemahan produk maka coba sorot sedikit yang tidak mengganggu citra kelebihan dari produk tersebut. Terkadang, ketidaksempurnaan justru membuat keunggulan produk itu makin realistis dan menarik.
Bayangkan jika kamu membaca kisah hidup orang sukses, punya properti di seluruh dunia, ratusan kendaraan mewah, hingga liburan ke luar negeri setiap minggu. Kisah yang terlihat sempurna, bukan? Tapi itu agak kurang realistis untuk dimiliki oleh semua orang. Maka dari itu, kelemahan bisa membuat produk jadi makin menarik karena pembaca gak menilai kamu cuma berorientasi pada uang, tapi juga mengedukasi pembaca dengan keadaan sebenarnya.
4. Sesuaikan Produk dengan Pembaca
Apabila blog-mu fokus pada tips kecantikan, mempromosikan sofa tak terlihat sebagai hal yang cocok. Jika pembaca datang ke blog-mu untuk mendapatkan beauty tips, promosilah seputaran kosmetik dan skincare. Jangan sampai pembaca setiamu mendeteksi kejanggalan, bila produk yang dipromosikan tak sesuai dengan konten blog biasanya.
5. Tambahkan Tautan dalam Postingan Blog
Permudah pembaca untuk mengetahui di mana mereka bisa mendapatkan produk yang kamu promosikan. Tambahkan tautan menuju link langsung ke website penjualan atau situs yang isinya menjelaskan produk tersebut secara lebih detil.
6. Perhatikan Desain Blog
Jika kamu mau mendapatkan uang dari blog, maka buat desain tampilan yang terlihat profesional. Maksudnya bukan terlihat formal atau kaku. Tapi membuat blog jadi website yang cocok untuk memajang produk. Pembaca pasti akan betah untuk berlama-lama di laman kamu, sehingga kemungkinan untuk bisa mempromosikan produk dari blog semakin tinggi.
Optimalkan peluang promosi melalui blog dengan cara-cara di atas. Entah itu produk bisnis sendiri, punya teman, atau mungkin ‘pesanan’ dari pihak lain. Selamat mencoba, ya!