Berniat Merintis Bisnis Fashion di Era Serba Sosmed Kayak Sekarang? Pelajari Dulu 4 Kunci Suksesnya Ini

Berkembangnya dunia kreatif seperti sekarang, membuka banyak peluang buat para fresh graduate untuk bekerja di industri yang mengedepankan imajinasi ini. Berbagai bakat yang semula hanya bisa dijadikan hobi, makin ke sini makin berpotensi menghasilkan pendapatan yang gak sedikit jika ditekuni dengan serius. Salah satu bidang yang tumbuh cukup pesat dalam industri kreatif adalah bisnis fashion.

Via unsplash.com

Menjamurnya platform media sosial juga mendukung hal tersebut, girls. Minat di dunia fashion yang semula cuma bisa dinikmati sendiri atau paling banter keluarga terdekat, sekarang bisa di-share ke khalayak ramai dan menjaring pundi-pundi uang. Nah, jika kamu termasuk generasi muda yang ingin merintis bisnis fashion sendiri, ada beberapa jurus rahasia yang perlu diketahui, nih. Simak, yuk.

1. Jadikan Media Sosial Kunci Penting Dalam Pemasaran mu

via freepik.com

Memulai sebuah usaha khususnya di bidang fashion, sebenarnya gak perlu modal yang terlalu besar. Seperti yang dibahas di atas, perkembangan teknologi lewat social media seperti Instagram dan Facebook, bisa memudahkan kamu dalam memasarkan produkmu. Apalagi kini tersedia juga platform website market place yang dapat memfasilitasi penjualan mu agar maksimal. Bayangkan, hanya dalam sekali unggah, berapa banyak followers atau orang yang mengetik keyword tertentu bisa berakhir di page kamu? Gak perlu door to door sales lagi, bukan?

2. Mainkan Juga Ke-4 Kunci Ini Agar Bisnis Fashion Kamu Sukses dan Long Lasting

Via rintisan

Apa sih, yang terlintas di kepala kamu saat ingin membeli sebuah baju? Meski internet bisa memfasilitasi kita menemukan berbagai online shop pakaian, tapi apa hanya dengan melihat itu semua bisa mempengaruhi keputusanmu dalam membeli produk busana yang ditawarkan? Belum tentu, girls. Ada banyak faktor yang mempengaruhi keputusan seorang customer dalam memilih fashion item yang akan ia kenakan.

Via session and space

Hal itulah yang disampaikan dalam seminar #FASHIONSTAGRAM yang diselenggarakan oleh Session and Space pada tanggal 16 Oktober kemarin. Berkolaborasi dengan Rintisan, event ini mengundang dua narasumber yang sudah lama berkecimpung di industri fashion. Ada Gabriella Sheena, CEO dan Founder dari GABSTER Fashion Consulting, serta Alwin Qiu, CEO dari label busana Third Day Co.

Acara yang berlangsung selama 3 jam ini, berjalan dengan sangat seru, lho. Gabriella Sheena, mengungkapkan bahwa ada empat faktor yang sangat penting dalam menjalankan bisnis fashion dewasa ini. Elemen yang disebut 4E ini adalah kunci kesuksesan yang baru dalam dunia penjualan di masa depan, girls. Yup, emotion, engagement, exclusivity, dan experience adalah hal-hal yang harus kamu perhatikan saat hendak memulai bisnis ini.

Via session and space

Gabriella menuturkan, “Sangat lah penting untuk memahami target pasarmu, identitas, serta fokus brand-mu. Karena apapun yang kamu lakukan, entah itu mendesain sampai marketing research, semua akan berujung pada customer produkmu. Data plays a huge role in fashion and you should never forget”. 

So, setelah mengetahuinya poin penting dalam bidang fashion, siap mengimplementasikannya dalam bisnismu, girls?

Athiah D Amida

She loves to express herself through writing and art

No Comments Yet

Comments are closed