Malas Membersihkan Alat Makeup? Ini Dia 5 Hal Buruk yang Bisa Terjadi Pada Kulit Wajahmu

Bagi sebagian perempuan, bermain dengan alat makeup merupakan kegiatan yang sangat menyenangkan. Apalagi jika makeup look yang belum pernah kamu coba sebelumnya bisa kamu aplikasikan dengan sempurna di wajahmu. Nah, setelah selesai mengeksplor kemampuan dalam berdandan, jangan lupa untuk mencuci dan membersihkan alat makeup yang kamu miliki, seperti brush, sikat dan spons. Hal ini penting dilakukan agar kamu bisa terhindar dari berbagai masalah kulit. Apa saja sih, akibat yang bisa ditimbulkan dari malas mencuci alat makeup? Yuk, simak selengkapnya di bawah ini!

1. Kalau Malas Mencuci Brush, Sikat atau Spons, Udah Pasti Wajahmu akan Gampang Ditumbuhi Jerawat

via beautylish.com

Masalah utama yang ditimbulkan kalau kamu malas mencuci makeup tools-mu adalah jerawat. Brush, sikat atau spons yang belum dicuci tentunya kotor dan mengandung banyak bakteri, bukan? Ketika kamu mengaplikasikan foundation atau bedak dengan brush yang kotor, saat itu juga kotoran dan bakteri akan berpindah ke kulitmu. Selain itu, sisa-sisa makeup yang menempel di brush juga bisa menyumbat pori-pori di wajahmu, lho. Dengan begitu, kulitmu akan mudah ditumbuhi jerawat ataupun komedo. So, meski hal ini sepele, jangan pernah mengabaikan untuk mencuci alat-alat makeup secara rutin, ya!

2. Dengan Makeup Tools yang Kotor, Kulitmu Bisa Terkena Iritasi, Girls!

via refinery29.com

Selain jerawat, masalah kulit yang bisa datang karena malas mencuci brush yaitu iritasi. Gangguan ini bisa disebabkan karena kulitmu bereaksi dan gak mau menerima debu, kuman dan bakteri yang menempel di brush yang kotor. Jadi, selama kamu enggan mencuci makeup tools-mu ini, jangan heran kalau kulitmu jadi gatal, perih, memerah hingga menimbulkan luka.

3. Kulit Wajahmu Bisa Mengalami Penuaan Dini

via coastalfamilyhealth.com.au

Salah satu alasan penting kenapa kamu diharuskan mencuci brush atau spons secara rutin adalah untuk menghindari bahaya-bahaya yang bisa menyebabkan kulit rusak. Memulas wajahmu dengan brush yang kotor bisa mempermudah kulit wajahmu pada serangan radikal bebas sehingga bisa merusak elastisitas kulit. Dengan begitu, kulitmu akan bersiko mengalami kerutan dan garis-garis halus sebagai akibat dari datangnya penuaan dini. Gak hanya itu aja, kulit wajahmu juga akan terlihat lebih kering dan kusam juga. Tentu kamu gak ingin hal ini smapai terjadi padamu kan, girls?

4. Hasil Riasanmu akan Terlihat Kurang Maksimal

via beautisecrets.com

Menggunakan brush yang belum dicuci juga bisa menyebabkan warna makeup yang kamu aplikasikan ke wajah menjadi berubah. Akibatnya, dandanmu akan terlihat kurang maksimal. Hal ini dikarenakan masih ada sisa-sisa makeup yang menempel. Misalnya saja kamu sedang ingin memulas kelopak mata dengan eyeshadow hitam, tapi warna yang menempel malah menjadi abu-abu. Sebaiknya selalu bersihkan makeup tools-mu secara rutin ya biar hasil riasanmu juga semakin sempurna, girls!

5. Peralatan Dandanmu Ini Bisa Rusak Kalau Kamu Malas Mencucinya

via allure.com

Selain bisa berdampak buruk bagi kulit, peralatan dandanmu bisa rusak lho, kalau gak pernah dicuci.  Bulu-bulu brush maupun spons lama-lama akan menjadi kasar dan kering karena jarang dan tersentuh air. Kalau ingin makeup tools favoritmu ini awet, jangan pernah malas untuk mencucinya, ya!

Kamu pasti gak mau dong beberapa akibat buruk yang sudah dijelaskan di atas terjadi padamu? Sebaiknya, bersihkan semua peralatan dandanmu setidaknya satu kali dalam seminggu, ya. Kalau lebih sering tentu akan semakin baik.

No Comments Yet

Comments are closed