Makin Ngetren, Ini 10 Tips Aman buat Cewek yang Pengin Cobain Solo Traveling

Meskipun ada orang yang memilih untuk liburan bersama teman-teman atau keluarga, tapi gak sedikit juga diantara kita yang lebih nyaman untuk traveling sendirian. Pertanyaan-pertanyaan seperti “Aman enggak ya, kalau jalan-jalan sendiri?’, atau “Emangnya kalau jalan-jalan sendirian nanti gak bakalan kesepian, ya?” seolah gak jadi penghalang buat si penikmat solo traveling berpetualang ke berbagai tempat.

Jalan-jalan sendirian itu punya banyak kelebihan, lho. Kamu bisa fleksibel menentukan kapan dan kemana kamu akan pergi, bebas menyusun itinerary dan yang pasti kamu gak perlu repot berkompromi sama orang lain, buat bikin agenda liburanmu jadi seru. Say bye, sama agenda yang cuma jadi wacana, deh. Tapi, gimana caranya supaya kamu bisa survive saat jalan-jalan sendirian, ya? Jawabannya ada di 10 cara berikut ini!

1. Catat Alamat Hotel Tempat Kamu Menginap

Via Kaique Rocha (Pexels)

Jangan abaikan business card hotel yang tersedia di meja resepsionis, saat kamu check-in di tempat menginap. Ambil dan simpan baik-baik, karena kalau sewaktu-waktu tersesat, kamu bisa dengan gampang bertanya pada orang atau menunjukkan alamatnya ke supir taksi.

2. Bawa Barang-Barang Seperlunya

Via Rawpixel (Pexels)

Sebelum packing, catat barang apa aja yang akan kamu bawa. Pastikan kamu hanya membawa barang penting yang benar-benar kamu butuhkan. Hal ini berguna agar bawaan kamu nanti jadi gak terlalu berat. Kamu pastinya gak mau kan, kalau harus kerepotan menggendong tas saat harus naik-turun tangga?

3. Cek Jadwal Konser Musik Setempat dan Jangan Ragu Beli Tiketnya

Via Kaique Rocha (Pexels)

Sesaat setelah tiba di tempat tujuan, cari tau jadwal gigs yang dekat dengan tempat kamu menginap. Gak melulu harus konser artis-artis besar, kok. Menonton penampilan musisi lokal, justru bakal lebih menarik dan pastinya menambah pengetahuan kamu tentang skena musik di tempat kamu berlibur. Ssst… menonton konser musik sendirian itu seru, lho.

4. Kenali Lebih Dekat Tempatmu Berlibur dengan Mengikuti City Walking Tour

Via Pexels

Solo traveling dalam beberapa tahun terakhir ini sudah jadi tren yang punya banyak peminatnya. Hal ini menciptakan peluang baru bagi komunitas traveler di berbagai negara, untuk memulai project pariwisata seperti free city walking tour. Kita wajib banget memanfaatkan kegiatan seperti ini, girls! Selain bisa menghemat karena biayanya free, kita juga bisa kenalan dengan sesama solo traveler lainnya. Seru, kan?

5. Selalu Siapkan Uang Cash di Dompet

Via Pexels

Meskipun jauh lebih aman untuk membawa kartu debit atau kartu kredit saat traveling, namun gak ada salahnya kalau kamu juga tetap menyiapkan sejumlah uang tunai di dalam dompet. Hal ini berguna saat kamu harus membayar hal-hal yang sifatnya mendadak dan nominalnya gak terlalu besar, seperti tips buat pelayan, beli jajanan dan semacamnya. Apalagi, gak semua toko menyediakan fasilitas pembayaran menggunakan kartu debit atau kartu kredit, lho.

6. Bergabung dengan Komunitas Solo Traveler dan Berbagi Informasi Menarik

Via Leah Kelley (Pexels)

Kalau menginap di hostel gak termasuk dalam pilihan kamu, maka penting juga nih, mencari informasi tentang komunitas solo traveler untuk berbagi informasi tentang berbagai hal terkait agenda liburanmu. Gak cuma bisa dapat teman menginap, kamu juga bisa sekalian mendapatkan teman baru, loh!

7. Mempelajari Bahasa Baru Walau Hanya Beberapa Kata

Via Pixabay

Saat traveling sendirian, kamu punya kesempatan yang luas untuk bergaul dengan warga lokal dan mempelajari bahasa daerah setempat. Meskipun hanya bisa satu atau dua kata, memiliki pengetahuan tentang bahasa lokal sangat berguna ketika kamu berkomunikasi dengan orang-orang penduduk asli tempat kamu menghabiskan waktu liburanmu.

8. Simpan Sementara Keinginan untuk Posting Foto di Media Sosial

Via Oleg Magni (Pexels)

Traveling sendirian, memang bikin kamu jadi punya keinginan lebih besar untuk update status di media sosial. Tapi keinginan ini harus kamu tahan dulu, nih. Soalnya sekarang adalah saat yang tepat untuk menikmati momen liburanmu, tanpa harus sibuk dengan ponsel. Hal ini juga penting kamu lakukan supaya terhindar dari tindak kejahatan orang asing, yang bisa aja melacak keberadaan kamu dari Internet.

9. Membuat Itinerary dengan Menggunakan Peta

Via Tookapic

Siapa bilang itinerary enggak berguna? Susun semua rencana perjalananmu dengan rapi, supaya gak ketinggalan banyak hal penting. Gunakan peta supaya kamu paham tentang tempat-tempat yang wajib kamu kunjungi. Tulis semua informasi tentang prakiraan cuaca, jadwal transportasi publik, bahkan sampai kondisi politik di kota atau negara tujuanmu, agar agenda liburanmu jadi lebih terorganisir.

10. Menyiapkan Vitamin dan Obat-Obatan Pribadi

Via Miguel A. Padrinan

Traveling pasti akan melelahkan. Siapkan vitamin untuk menjaga stamina kamu selama bepergian, supaya kamu gak tiba-tiba jatuh sakit karena kecapekan. So, vitamin dan obat-obatan pribadi jangan sampai ketinggalan, ya!

Nggak ada lagi alasan untuk takut untuk jalan-jalan sendirian. Justru pengalaman solo traveling akan jadi cerita menarik di kemudian di hari. Jangan lupa untuk selalu waspada dan berhati-hati saat traveling ya, girls!

Sheisa Sastaviana

Hello, I'm late for dinner.

No Comments Yet

Comments are closed