Minder Menyerang? Buruan Pikirin 6 Hal Ini Biar Balik Percaya Diri

Mengikuti definisi cantik dan ideal orang lain terus-terusan cuma bakal bikin minder menyerang dengan gampang. Bener gak? Kondisi kita kan, berbeda-beda. Jadi jangan biarkan standar orang lain bikin kita berhenti mencintai diri sendiri. Rasa gak puas yang kamu alami bukan alasan buat gak percaya diri, lho. Yuk, jangan biarkan minder menyerang dengan melakukan beberapa hal positif seperti ini.

1. Buat list bagian tubuh yang kamu suka

Minder menyerang
Via freepik.com

Jika selama ini kamu punya list bagian tubuh mana saja yang kurang disukai dan selalu memikirkan itu, coba sekarang kita ganti sudut pandangnya.

Pikirkan bagian tubuh yang kamu sukai. Fokuske situ, tulis daftarnya, dan tambahkan setiap kali kamu menyadari ada bagian dari dirimu yang kamu suka. Kapanpun kamu merasa down, kamu dapat melihat daftar yang sudah kamu buat.

2. Jangan jadikan angka tolak ukur bahagiamu

Pernah merasa ukuran celanamu bertambah dan terus jadi galau banget? Gimana kalau mulai sekarang kita jangan menjadikan angka sebagai tolak ukur kebahagiaan? Ukuran celana, baju, adalah skala angka buat melihat ukuran kain yang digunakan untuk menutup dan melindungi tubuhmu. Itu bukan parameter ideal atau enggaknya kamu. Keiistimewaan kamu selalu lebih dari sekadar angka.

3. Jangan biarkan cermin menentukan mood-mu

Minder menyerang
Via freepik

Gak bisa dipungkiri, ada suatu hari kamu melihat cermin dan rasanya sebel banget. Ini karena kamu fokus pada kekuranganmu dan membiarkan minder menyerang dengan mudah.

Pernah merasakannya? Padahal ketika cermin menunjukkan gambaran yang tidak sesuai harapan, kita punya pilihan untuk mengabaikannya dan fokus kepada hal baik yang kita punya. Kita bisa menyalurkan mood baik kepada hal lain seperti menolong orang lain, alih-alih menjadi bete seharian cuma gara-gara gak melihat apa yang kita mau pas berkaca di cermin.

4. Jangan Terus-terusan Membicarakan Kondisi Tubuh yang Gak Kamu Suka

Cara kita berpikir tentang tubuh kita memengaruhi cara kita berbicara tentang tubuh kita, yang pada gilirannya pun memengaruhi cara kita memperlakukan tubuh kita.

Gak perlu terus-terus membicarakan betapa gak sukanya kamu dengan kondisi tubuhmu. Lebih baik, bicarakan betapa kamu menghargai kondisimu saat ini, dan kamu tetap bisa menjadi menularkan hal positif apapun keadaannya.

5. Terima bahwa perubahan memang terjadi

Perubahan bukanlah kekurangan yang harus selalu membuat sedih. Perubahan adalah tanda bahwa kita manusia dan itu wajar. Begitu pun jika ada fisik mengalami perubahan jadi gak sesuai yang diinginkan. Bukan membencinya, kita bisa ‘merayakanperubahan-perubahan itu sebagai bentuk mencintau diri sendiri.

6. Jangan terlalu memusingkan pandangan umum

Minder menyerang
Via freepik

Apakah selama ini kamu selalu bergantung pada definisi cantik sesuai pandangan secara umum? Tentu saja itu pilihanmu. Tapi ingat, kamu juga punya pilihan untuk tidak terlalu memusingkan pandangan umum dan menjadi cantik versi dirimu. Kelilingi dirimu dengan wanita-wanita menginspirasi yang mencintai tubuh dan kondisi mereka.

Jangan lupa bahwa inner beauty pun punya peran yang penting dalam memancarkan kecantikan dan siapapun bisa memiliki itu.

Itulah beberapa hal yang bisa kamu pikirkan sehubungan dengan kondisi tubuhmu. Jangan terlalu memikirkan bagian diri yang gak kamu suka. Karena bagaimanapun kamu, ada orang lain yang menganggapmu berharga!

Nurmarliana

Smile is her favorite magic. If you have one tell her through Instagram @liannurma.

No Comments Yet

Comments are closed