Ngobrolin benefit dari sebuah pekerjaan, biasanya gaji nih, yang menjadi pertimbangan utama. Gak apa-apa, penghasilan memang umum menjadi faktor mengapa kita menerima sebuah tawaran pekerjaan. Tapi tentu saja benefit dari pekerjaan gak selalu tentang hal finansial. Di samping itu ada pula benefit lain yang menunjukkan kalau pekerjaanmu telah memberikan dampak baik bagi hidupmu:
1. Kamu Punya Persahabatan yang Baik dengan Rekan Kerja
Bekerja membuat kita harus berinteraksi dengan banyak orang. Dan biasanya rekan kerja bisa berubah jadi teman baik, seiring banyaknya keseruan yang dijalankan setiap hari.
2. Kamu Merasa Tertantang untuk Lebih Baik Setiap Harinya
Kita tahu bahwa belajar gak berhenti ketika kamu jadi sarjana. Belajar bisa terjadi di mana saja dan dalam banyak hal. Ketika kamu berada di tempat yang tepat, kamu akan mencari momentum sesering mungkin untuk mempelajari hal baru. Dampak baik ini membuat kamu selalu ingin berkembang.
3. Kamu Belajar Caranya Membangun Relasi
Ini tentang bagaimana kamu bisa membuat koneksi dengan banyak orang, dan membangun relasi yang baik. Entah untuk kepentingan profesional atau sekadar memperluas jaringan. Kamu sudah percaya diri untuk memperkenalkan diri dan gak canggung untuk memulai percakapan.
4. Kamu jadi Orang yang Punya Rencana
Kamu memikirkan masa depan dan membuat langkah yang tepat untuk sampai ke sana dengan baik. Kamu sadar ada hal-hal yang dalam kendalimu, sehingga kamu berusaha untuk mengendalikan hal itu.
5. Kamu Merelakan Hal Tertentu demi Prioritas
Ada hal-hal yang memang perlu direlakan karena gak sesuai dengan goals kita. Dan kita tahu, gak semua hal yang kita suka itu baik untuk hidup kita. Kebiasaan buruk atau toxic people adalah contohnya. Ketika kamu memang ada di tempat yang tepat, kamu sadar untuk mendahulukan goals-mu daripada hal-hal tersebut.
[su_box title=”Editor’s Pick:”]
- Hindari Menyesal Di Tengah Jalan, Ketahui 3 Pro Kontra Bekerja di Perusahaan Berikut
- Pertimbangkan 6 Cara Memilih Karir yang Tepat Ini Saat Kamu Gak Yakin dengan Diri Sendiri
- Bukan Cari Perhatian, Ini 6 Cara Elegan Membuat Bos Terkesan dengan Kinerja Kita
- Masalah Kerjaan di Kantor Gak Kunjung Selesai? Coba Atasi dengan 4 Cara Cerdas Ini
- Biar Gak Mengeluh Terus, Cintai Pekerjaan yang Kamu Miliki Karena 6 Alasan Ini
[/su_box]
6. Ketika Ada Masalah, Kamu Fokus Menyelesaikan dan Gak Menyalahkan Orang Lain
Apabila ada masalah, kamu mencoba memperbaikinya. Kamu gak menunjuk orang lain sebagai penyebab dari masalahmu. Kamu sudah belajar banyak soal tanggung jawab di pekerjaan dan ini berdampak pada hal lainnya.
7. Kamu Benar-benar Menyukai Pekerjaanmu
Bangun pagi bukan masalah bagi kamu. Hari senin pun gak menjadi musuhmu. Kamu menjalani hari-hari dengan normal dan melakukan pekerjaan dengan perasaan tidak terberatkan.
8. Kamu Menghabiskan Uang secara Bijak
Kamu tahu bahwa uangmu gak datang begitu saja. Kerja kerasmu di perusahaan membuat kamu menghabiskan uang secara bijak. Tagihanmu selalu bisa dibayar tepat waktu, tabungan tetap terus berjalan, dan pengeluaran pun gak berlebihan.
9. Kamu Selalu Mau Berbagi
Entah itu dengan cara ikut organisasi, donasi online, atau pun berbagi secara langsung kepada orang-orang membutuhkan di sekitarmu. Kamu tahu bahwa kebahagiaan yang kamu dapatkan bukan cuma milikmu saja, kamu mau membagikannya. Dan justru, itu malah membuat kebahagiaanmu berlipat ganda.
10. Kamu Mencintai Diri Sendiri
Kamu tahu siapa dirimu dan kamu gak mencoba menjadi orang lain. Meskipun ada omongan buruk tentangmu, kamu gak mendengarkan karena itu memang gak benar. Kamu tahu value-mu, dan ketika orang lain gak bisa melihat itu, kamu tahu itu bukan masalahmu.
Itulah beberapa hal yang bisa terjadi ketika pekerjaanmu bisa memberikan dampak baik kepada hidupmu. Ada berapa yang kamu rasakan?