Buka puasa bersama atau lebih sering disebut bukber seperti sudah menjadi agenda rutin kala bulan ramadhan datang. Karena dalam momen itu, kamu bisa sekalian reuni teman-teman sekolah, kuliah, atau bahkan sahabat satu geng. Apalagi sekarang banyak tempat makan yang selain menawarkan makanan lezat, tetapi juga memberikan konsep yang unik. Silaturahmi tetap terjalin, perut pun kenyang, feed Instagram juga jadi keren.
Nah, berikut ini ada 8 tempat buka puasa unik di Jakarta yang bisa kamu datangi bersama teman-teman:
1. Restoran bernuansa film: House of Hobbit Grill & Bar
Lokasi: Ruko The Metro, Blok 6 Unit KM, Jl. Mandara Permai VII, Pantai Indah Kapuk,
Penjaringan, Jakarta Utara
Telepon: 021-30010552
Jam Operasional: 10.00 – 00.00
Harga: Makanan Rp25.000 – Rp75.000
2. Makan dikelilingi danau indah: Talaga Sampireun
Lokasi 1: Jalan Lingkar Luar Barat RT 02 RW 03, Rawa Buaya, Cengkareng, Jakarta Barat 11750
Telepon: 021-5835 2555
Jam Operasional: 10.00 – 22.00 (Senin – Minggu)
Harga: Makanan antara Rp23.000 – Rp165.000
3. All about strawberry: Strawberry Café
Lokasi: Jl. Tj. Duren Raya No 10, Grogol Petamburan, Jakarta Barat 11470
Telepon: 021-5694 2751
Jam Operasional: 12.00 – 00.00 (Senin – Minggu)
Harga: Makanan antara Rp16.000 – Rp68.000
4. Jimbaran Outdoor Lounge memberikan sensasi seperti sedang di Bali
Lokasi: InterContinental Jakarta Midplaza Hotel, Jl. Jendral Sudirman Kav. 10-11, Jakarta 10220
Telepon: 021-251 0888
Jam Operasional: 17.00 – 00.00 (Senin – Minggu)
Harga: Makanan antara Rp30.000 – Rp180.000
5. Makanan khas Indonesia dengan harga terjangkau: Mbah Jingkrak
Lokasi: Jl. Setiabudi Tengah No. 11, Setiabudi, Jakarta 10220
Telepon: 021-525 2605
Jam Operasional: 10.00 – 22.30 (Senin – Minggu)
Harga: Makanan antara Rp5.000 – Rp32.000
6. Nostalgia generasi 90’an: Playground
Lokasi: Jl. Metro Pondok Indah, RT.1/RW.16, Pd. Pinang, Kby. Lama, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12310
Telepon: (021) 29529729
Jam Operasional: Sun – Thu 11:00 – 00:00 (Minggu – Sabtu), 11:00 – 02:00 (Jumat – Sabtu)
Harga: Makanan antara Rp100.000 – Rp200.000
7. Bandar Djakarta menyajikan seafood yang luar biasa
Lokasi: Bay Walk Mall, Lantai Ground, Jl. Pluit Karang Ayu
Telepon: 021-66676060
Jam Operasional: 10:00 – 22:00 (Senin – Minggu)
Harga: Makanan antara Rp100.000 – Rp200.000
8. Suasana a la Noni Belanda di Café Batavia
Lokasi: Taman Fatahillah, Jl. Pintu Besar Utara No 14
Telepon: 021-6915531
Jam Operasional: 09.00 – 00:00 (Minggu – Kamis), 08:00 – 01.00 (Jumat – Sabtu)
Harga: Makanan antara Rp100.000 – Rp200.000
Bukber bulan puasa bisa lebih menyenangkan dari tahun-tahun sebelumnya dengan tempat makan yang unik ini. Bila perlu, buat rundown acara yang seru agar persahabatan lebih erat. Bagaimana menurutmu, girls?