Kamu Workaholic? Wajib Lakukan 6 Hal Ini Atau Kamu Jadi Stress Nantinya

Workaholic atau gila kerja, suatu kondisi dimana kamu bekerja dalam waktu yang sangat panjang dan susah untuk berhenti bekerja. Menjadi workaholic bukanlah suatu hal yang buruk sebenarnya karena itu bisa menjadi bukti betapa kamu berdedikasi dengan pekerjaan. Tapi lain cerita jika kamu terlalu sering bekerja sehingga kamu sudah tidak bisa mengingat lagi kapan terakhir kali liburan. Se-workaholic apapun kamu, tetap harus memiliki batasan bekerja dan wajib melakukan hal-hal ini jika tidak mau berakhir stress dan gila.

1. Berikan Batasan Jelas

Tired woman working at home

Workaholic seringkali susah membedakan mana waktu kerja dan mana waktu untuk keluarga. Cobalah berikan batasan jelas antara waktu kerja dan waktu untuk berkumpul bersama keluarga. Karena sukses yang sesungguhnya adalah saat kamu bisa menyeimbangkan karir dan kehidupan keluarga.

2. Olahraga

Seringkali seorang workaholic mengabaikan untuk berolahraga dengan alasan ia sudah capek seharian bekerja. Padahal olahraga sangat penting jika kamu terbiasa begadang dan kerja lembur. Dengan berolahraga badan akan terasa lebih segar dan kamu akan lebih produkstif. Tidak perlu olahraga berat selama berjam-jam cukup luangkan waktu 20-30 menit per hari atau setidaknya 3x seminggu untuk berolahraga.

3. Tidur Cukup

Saking seriusnya bekerja, tidur pun seolah menjadi gangguan untuk seorang workaholic. Tidak tidur berhari-haripun pasti pernah dialami seorang workaholic padahal idealnya orang dewasa butuh 7-9 jam tidur per hari. Jika tidak bisa tidur malam sekaligus 7 jam cobalah curi-curi waktu di siang hari untuk tidur sejenak.

4. Hang-out bersama teman

Lelah bekerja seharian? Workaholic bisa nongkrong dan hang-out bersama teman-teman walaupun hanya sekedar dinner sederhana. Tapi mengobrol dan tertawa bisa menjadi obat penghilang stress yang mujarab buat workaholic.

5. Jalani hobi

Punya sedikit waktu luang? Melakukan hobi yang disukai bisa menjadi alternatif yang baik untuk mengalihkan perhatian sejenak dari pekerjaan. Akan lebih baik jika mengikuti komunitas dari hobi yang disukai karena bisa mendapat teman baru juga.

6. Melihat pemandangan hijau

Warna hijau dipercaya dapat merelaksasi mata dari stress yang berlebihan karena terlalu lama melihat layar komputer atau tumpukkan data. Cobalah taruh tanaman kecil di sebelah komputer agar matamu tidak cepat lelah dan pikiran tidak cepat stress.

Karena seorang workaholic juga adalah manusia biasa juga maka kamu yang termasuk golongan ‘si gila kerja’ juga wajib memperhatikan kesehatan karena sekeras apapun kamu bekerja akan percuma jika ujungnya kamu sakit dan tidak bisa menikmati hasil kerjamu. Semangat ya, girls!

Rimma

One-stop destination for everything girls need to know ? Follow Instagram @rimma.ig for more cool updates!

No Comments Yet

Comments are closed