Berbuka puasa dengan masakan Ibu emang nggak ada duanya yah, girls. Lezat dan rasa cinta ibu memang nggak bisa dibandingin deh. Tapi ada saatnya nih, girls, kita kasih surprise untuk ibu dan masakin dia menu berbuka.
Tapi bingung mau masak apa? Ribet dan nggak biasa masak? Nggak perlu khawatir, girls, 5 pilihan menu untu berbuka ini sangan simpel deh. Dengan menu ini kamu bisa mengulas senyum di wajah ibu kamu di bulan penuh berkah ini.
1. Ikan Nila Goreng Sambal Kecap
Bahan Ikan Goreng
- Ikan Nila 500 gr
- air jeruk nipis 1 sdm
- minyak goreng secukupnya
Bumbu Ikan goreng ( Haluskan ):
- kunyit bakar 2 cm
- jahe 1 ruas
- bawang putih 2 siung
- ketumbar 1 sdt
- garam 1 sdt
Bahan Sambal Kecap :
- Kecap manis
- bawang merah 2 btir
- bawang putih 3 siung
- cabe merah 2 buah
- cabe rawit 7 buah
- air jeruk nipis 2 sdm
Cara Membuat Ikan Nila goreng
- Cuci bersih ikan nila, olesi dengan air jeruk nipis, diamkan sebentar kemudian cuci kembali sampai bersih.
- Lumiri permukaan daging ikan dengan bumbu yang telah dihaluskan sampai rata. Diamkan selama 30 menit supaya bumbu meresap.
- Panaskan minyak, goreng ikan sampai kering dan matang, angkat dan tiriskan
- Cara membuat sambal kecap : Haluskan semua bahan sambal kemudian tambahkan kecap manis dan air jeruk nipis, aduk sampai rata.
2. Resep Ayam Goreng Spesial Empuk
Bahan
- 1 ekor ayam
- 120 ml air
- 2 lembar daun sala
- 1 sdm air asam jawa
- 1 batang serai ( memarkan )
- Minyak goreng secukupnya
Bumbu Ayam goreng Gurih Sederhana ( haluskan )
- 3 cm lengkuas
- 3 cm jahe
- 8 buah bawang merah
- 5 buah bawang putih
- 3 butir kemiri ( sangrai )
- 1 sdt ketumbar
- 30 g gula merah
- garam secukupnya
Cara Membuat Ayam Goreng Empuk dan garing :
- Masukan bumbu yang telah dihaluskan kedalam panci, tambahkan air lalu masukan daging ayam.
- Masak dengan api kecil ( diungkep ) hingga daging ayam matang serta bumbu meresap. Angkat dan tiriskan.
- Terakahir goreng daging ayam sampai matang dan kering kecokelatan, Angkat dan sajikan
3. Resep Sop Ayam Jagung Manis
Bahan Membuat Sop Ayam
- daging ayam 100 g ( rebus, potong dadu )
- Air Kaldu dari rebusan ayam
- wortel 50 g ( potong kecil )
- Buncis 100 g ( iris serong )
- jagung manis 100 g ( sisir )
- kacang polong 100 g
- sosis ayam 1 buah
- bawang bombay 1/2 buah
- daun bawang 1/2 batang ( rajang halus )
- gula pasir secukupnya
- pala secukupnya
- merica secukupnya
Cara membuat sop ayam jagung manis:
- Panaskan minyak goreng lalu tumis bawang bombay kemudian masukkan ke dalam kaldu ayam.
- Tambahkan jagun, wortel dan kacang polong, dan buncis masak hingga matang.
- Tambahkan sosis ayam lalu masukkan pala, daun bawang, merica dan garam.
4. Tumis Kangkung Telur Puyuh
Bahan Membuat Tumis Kangkung Telor Puyuh
- kangkung 2 ikat ( cuci, siangi )
- Telur puyuh 2 butir ( rebus, kupas )
- cabe merah 4 buah ( iris halus )
- air 70 ml
- tepung maizena 1/2 sdm ( larutkan dengan 3 sdm air )
- saus tiram 3 sdm
- bawang merah 4 butir ( iris tipis )
- bawang putih 4 siung ( iris tipis )
- garam secukupnya
Cara Membuat Tumis Kangkung telur puyuh
- Panaskan minyak, tumis bawang merah dan putih hingga harum.
- Tuangkan air lalu masukan telur puyuh, cabe dan garam, aduk sampai rata. Masak hingga mendidih.
- Masukkan sayur kangkung, masak sambil diaduk hingga layu. Tambahkan tepung maizena, aduk rata kembali. Masak sebentar, angkat dan sajikan.
5. Rolade Tahu Spesial
Bahan membuat Kulit Rolade Tahu :
- Telur 3 butir
- Garam ¼ sdt
Bahan membuat isi Rolade Tahu Spesial :
- Tahu cina 1 buah
- Telur 1 butir
- Daun bawang 1 batang
- Bawang putih 2 siung
- Merica bubuk ½ sdt
- Garam ½ sdt
- Minyal wijen 1 sdm
Cara membuat Rolade Tahu Spesial :
- Kulit : Campur telur dan garam kemudian kocok lepas. Panaskan sedikit minyak dalam wajan anti lengket. Tuangkan telur kocok tadi , bentuk dadar. Lakukan hingga semua bahan habis dan sisihkan.
- Isi : Haluskan tahu cina. Iris tipis – tipis daun bawang. Haluskan bawang putih. Campurkan semua bahan lalu aduk hingga rata.
- Siapkan aluminium foil dan letakkan telur dadar di atasnya, Ambil adonan isi secukupnya , lalu ratakan di permukaan telur dadar.
- Gulung sambil sedikit dipadatkan, Bungkus dengan aluminium foil. Lakukan hal yang sama hingga semua adonan habis. Kukus rolade hingga matang. Angkat dan potong – potong. Sajikan selagi hangat.
Semoga dengan resep diatas kamu bisa membahagiakan ibu kamu di bulan penuh berkah ini yah, girls! Happy cooking!