Bicara soal pekembangan fashion, pastinya tiap tahun selalu ada trend baru yang muncul. Meskipun begitu, ada beberapa item fashion yang tetap hits dari tahun ke tahun karena sifatnya timeless alias gak lekang sama waktu. Contohnya 7 fashion item ini, modelnya yang ever lasting bikin kamu wajib memasukannya ke dalam lemari baju kamu. Apa aja? Yuk, simak.
1. Trench Coats
Jubah klasik ini akan selalu terlihat stylish dalam kesempatan apapun. Bisa di mix and match dengan apa aja, mulai dari kemeja, turtle neck, sampai t-shirt biasa untuk mendapatkan look formal. Trench coat juga bisa ditambahkan belt untuk memberikan kesan slim.
2. Loafers
Model sepatu loafers akan selalu timeless dipakai kapan saja. Potongannya simpel dan nyaman, sepatu ini bisa kamu dipakai untuk acara apapun. Mau ke acara formal? Tinggal padukan dengan dress. Bahkan bagus juga untuk dipakai hangout dengan setelan kemeja dan celana jeans.
3. Blazer
Outwear lain yang harus masuk.dalam lemari baju kamu tentunya blazer. Meskipun bisa terlihat sangat formal, blazer tetap bisa dipadukan menjadi stylish dan gak terlihat kaku jika dipadukan dengan oversized t-shirt. Terutama kalau kamu orangnya yang suka tampil boyish. Kaos polos, celana chino dan sneakers bisa jadi gaya andalan kamu buat ngantor bahkan hangout.
[su_box title=”Editor’s Pick:”]
- Selain dengan Jeans, 9 Ide Mix and Match Sweater Rajut Ini Bikin Penampilanmu Manis Meski Kedinginan
- Bukan Cuma Buat Pemanis, 3 Tips Memakai Aksesoris Ini Bikin Gayamu Terlihat Pas dan Gak Berlebihan
- Beragam Potongannya, Intip 7 Inspirasi Model Rok yang Bisa Bikin Penampilanmu Makin Manis Ini
- Unik dan Fashionable, 5 Inspirasi Warna Warni Gaya Tie Dye Ini Bisa buat Tampilanmu Lebih Ceria
- Mix and Match Dengan Atasan Putih, 4 Style Simpel Ini Cocok Banget Dipakai Buat Acara Buka Bersama
[/su_box]
4. Animal Print
Untuk motif, animal print akan selalu hits sepanjang waktu. Gak cuman untuk baju, motif ini juga bisa kamu terapkan dari sepatu sampai tas. Sedikit tips, kamu harus tetap sesuaikan besar kecilnya motif ini dengan bentuk badan kamu, ya.
5. Midi Skirt
Dibanding mini skirt, midi skirt adalah salah satu jenis rok yang banyak dipakai dan fungsional. Bisa dipakai untuk datang ke acara nikahan atau kegiatan sehari-hari. Simpel, gak ribet, dan tentunya cocok buat kamu yang ingin tampil sederhana tapi tetap terlihat flawless.
6. Knit Wear
Musim hujan bukan berarti kita gak bisa stylish. Kamu wajib banget punya beberapa knit wear di lemari baju kamu. Ukurannya banyak, mulai dari yang biasa sampai oversized. Meskipun kedinginan, kamu tetap bisa terlihat stylish.
7. Leather Jacket
Terakhir adalah leather jacket. Padukan dengan kaos polos dan celana jeans untuk dapatkan tampilan yang chic. Bisa juga dipadukan dengan dress agar terlihat manis.
Nah, di antara 7 fashion item di atas, kira-kira item mana aja nih, yang udah ada di lemari baju kamu? Kalau belum, yuk mulai cari dan lengkapi isi lemari baju kamu.