Entah itu wisuda, lamaran, hingga pernikahan, pastinya kamu sudah mempersiapkan segala kebutuhan sejak jauh-jauh hari demi lancarnya acara spesial tersebut dalam hidupmu. Mulai dari pemilihan tempat, pakaian, makeup, hingga perawatan kecantikan khusus pastinya sudah ada dalam daftar hal yang harus kamu lakukan, supaya tampil maksimal. Tapi, ada beberapa beberapa jenis perawatan kecantikan di bawah ini yang sebaiknya tidak dilakukan menjelang hari H, girls. Simak penjelasan lengkapnya di bawah ini:
1. Mewarnai Rambut
Foto-foto pasti jadi agenda wajib di hari istimewamu. Gak mau, kan, kalau dokumentasimu rusak gara-gara warna rambut yang kurang kece? Zat pewarna rambut memerlukan beberapa waktu untuk menunjukkan warna sesungguhnya. Beberapa warna yang lebih terang baru akan muncul secara maksimal setelah beberapa kali keramas. Maka dari itu, jika ingin mengubah penampilanmu dengan warna rambut yang berbeda, sebaiknya lakukan prosesnya setidaknya beberapa bulan sebelum.
2. Facial
Siapapun pasti ingin tampil dengan wajah yang tampak sehat dan bercahaya di hari istimewanya. Tapi, melakukan facial beberapa hari sebelum hari H bukanlah tindakan tepat. Wajahmu mungkin memerlukan beberapa hari, hingga hitungan minggu untuk kembali pulih dari perawatan ini. Gak mau, dong, tampil dengan wajah yang merah-merah, bengkak, dan sensitif di hari hari spesialmu?
[su_box title=”Editor’s Pick:”]
- Biar Gak Boros, Yuk, Bikin Sendiri 5 Facial Mist Sesuai Jenis Wajahmu Berikut Ini
- Cocok Buat Pemilik Mata Gelap Dan Coklat, Yuk Tampil Beda Hanya Dengan 3 Gaya Maskara dan Eyeshadow Ini
- Serba Multi Fungsi, Ini lho 5 Manfaat Susu Almond Yang Wajib Banget Buat Dicoba
- Pakai Kelapa Untuk Kecantikan Kulit? Kenapa Enggak? Intip 5 Cara Pakainya Di Sini, Murah Meriah!
- Gak Cuma Perawatan Dari Luar Aja, 5 Minuman Sehat Ini Juga Dapat Membantu Menjaga Kulitmu Dari Dalam
[/su_box]
3. Peeling
Sama seperti facial, perawatan ini baru akan menunjukkan hasil maksimalnya setelah kulitmu pulih sepenuhnya. Belum lagi, kulitmu mungkin akan melewati fase pembersihan, atau dikenal dengan istilah purging. So, biar hasilnya maksimal sebaiknya kamu mencoba perawata ini setidaknya enam bulan sebelum.