Nggak Perlu Repot Touch Up, 4 Hal Ini yang Kamu Butuhkan Supaya Riasan Tetap On Point Saat Bertemu Banyak Orang

Sebagai perempuan muda yang aktif, bertemu dengan banyak orang tentu menjadi sebuah rutinitas sehari-hari yang wajib. Nah, pada saat-saat tersebut, kamu tentu membutuhkan riasan yang selalu terlihat sempurna dan on point. Sayangnya, karena cuaca dan suhu udara seringkali mempengaruhi hasil riasanmu, karena dapat membuat riasan menjadi cepat luntur dan membuat wajah jadi berminyak. Belum lagi karena selalu sibuk, kamu jadi nggak punya waktu untuk touch up. Alhasil harus pasrah bertemu orang lain dengan wajah kusam dan berminyak.

Tenang aja, ada beberapa hal yang bisa kamu lakukan untuk membuat make up yang sudah susah payah diaplikasikan dapat bertahan sepanjang hari. Cek di sini, ya!

1. Wajib Pakai Pelembab!

via stylecaster.com

Walaupun kondisi kulitmu berminyak, kamu tetap perlu gunakan pelembab, lho! Tujuannya adalah untuk menjaga keseimbangan kondisi kulit wajah. Jika tipe wajahmu berminyak, coba gunakan pelembab yang water base agar tidak terasa lengket dan berminyak. Kebalikannya kalau tipe kulitmu yang kering, gunakan pelembab oil base. Usapkan ke seluruh bagian wajah hingga leher dan tunggu hingga meresap sepenuhnya sebelum kamu ke tahap berias selanjutnya.

2. Usapkan Primer

via freepik.com

Banyak perempuan salah mengira bahwa primer mengandung silikon dan akan mengganggu kondisi kulit wajah. Tenang saja, sekarang sudah banyak primer buatan lokal dan tanpa silikon, sehingga lebih aman untuk digunakan. Fungsi dari primer ini untuk menahan minyak berlebih pada wajah dan usapkan setelah kamu menggunakan pelembab.

3. Pakai BB Cream yang Setara Foundation

via mainstreetdigest.com

Untuk memberi kesan flawless, selanjutnya kamu perlu mengaplikasikan bb cream. Jangan sembarang pilih, ya. Gunakan bb cream yang setara dengan foundation, seperti produk Fair & Lovely BB Cream yang memberi hasil riasan full coverage tapi tetap ringan di wajah.

Via Fair and Lovely

Karena memiliki kandungan yang setara dengan foundation, Fair & Lovely BB Cream juga akan memberikan tampilan wajah matte yang tahan lama, sekaligus menahan minyak di wajah. Jadi, kamu nggak perlu sering touch up. Fair & Lovely BB Cream juga praktis digunakan, lho, karena dilengkapi SPF 15 sehingga mampu melindungi wajah dari paparan sinar matahari yang bisa menimbulkan flek hitam. Terdiri dari fairness cream dan foundation, penggunaan Fair & Lovely BB Cream juga bisa meratakan warna kulit, sehingga kamu akan terhindar dari wajah belang!

4. Kunci Hasil Makeup dengan Semprotkan Setting Spray 

Setelah mengaplikasikan makeup, jangan lupakan langkah terakhir ini. Kamu memerlukan setting spray untuk mengunci makeup agar tidak mudah luntur, sehingga kamu nggak perlu touch up terlalu sering. Pilihlah setting spray yang memiliki fungsi mattifying agar wajah terhindar dari kilap yang disebabkan minyak. Cukup semprotkan sebanyak satu kali untuk masing-masing sisi wajah dan tunggu hingga meresap.

Nah, kalau sudah tau, kamu bisa segera siapkan di meja riasmu dan nggak perlu lagi khawatir makeup luntur dan sering-sering touch up. Wajah jadi lebih segar dan kamu siap untuk bertemu banyak orang. Selamat mencoba, ya!

Glow and Lovely Indonesia

Temukan rahasia untuk kulit bersih dan cerah seketika hanya di perawatan pencerah wajah Glow & Lovely

No Comments Yet

Comments are closed