Muncul Jerawat Tiba-Tiba Saat Acara Penting? Tenang, Ini 4 Rekomendasi Acne Patch yang Ampuh Kempeskan Jerawat

Jerawat memang tidak bisa diduga kedatangannya, karena pemicunya juga bermacam-macam. Bisa dari makanan, kurang bersih ketika mencuci wajah, atau mungkin sedang mau datang bulan. Akhirnya yang sebelumnya muka mulus, tahu-tahu ketika akan menghadiri suatu acara atau esoknya akan bertemu gebetan justru tiba-tiba muncul jerawat. Duh, pasti sebel banget, kan? But don’t you worry, sekarang ada inovasi terkini yang ampuh mengempeskan jerawat tanpa kelihatan bernama acne patch. Nah, supaya kamu ga bingung, berikut 4 rekomendasi acne patch yang ampuh kempeskan jerawat.

1. Derma Angel Acne Patch

Buat kamu yang sedang buru-buru menghadiri suatu acara dan perlu memakai makeup sementara kehadiran jerawat juga gak bisa cepat dihilangkan, Derma Angel Acne Patch adalah solusinya. Acne patch ini mengandung hydrocolloid yang memiliki daya serap tinggi sehingga memaksimalkan penyerapan dan penyembuhan jerawat. Lembaran tipisnya dapat tersamarkan ketika kamu sudah memakai makeup. Jadi ia sangat aman digunakan untuk kegiatan sehari-hari.

2. Nourish Beauty Care Acne Plast

Pusing sama jerawat membandel yang rajin banget datang? Sedangkan aktivitas sehari-hari menuntut kamu untuk bertemu banyak orang? Gak usah khawatir! Cukup pakai Nourish Beauty Care AcnePlast, jerawat memerah dapat tersamarkan. Berbahan hydrocolloid berpori, jerawat yang merah kemudian matang dengan cairan putih dapat diserap dengan cepat oleh acne patch ini. Kamu juga bisa menggunakan Nourish Beauty Care AcnePlast sebelum mengaplikasikan makeup sehingga hasilnya jerawat benar-benar tersamarkan dan kamu bisa tetap tampil cantik setiap saat.

[su_box title=”Editor’s Pick:”]

Related Post

[/su_box]

3. Nexcare Acne Cover

Harus meeting tapi gak pede karena ingin menuntaskan masalah jerawat dengan lebih cepat? Nexcare Acne Cover mengklaim dapat menghilangkan jerawat seketika dalam 8 jam, lho! Dengan kandungan Non-Chemical Hydrocolloid Dressing, memiliki lapisan berbahan dasar air, serta bebas dari bahan kimia, membuat acne patch ini aman untuk semua jenis kulit, termasuk kulit sensitif. Nexcare Acne Cover melindungi jerawat tetap steril sehingga mengurangi resiko infeksi akibat kontaminasi udara atau sentuhan tangan. Jadi jerawat cepat sembuh, kan?

4. CosRx Acne Pimple Master

Selain mengklaim dapat menyembuhkan jerawat dalam semalam, CosRx Acne Pimple Master juga menjaga kelembaban kulit untuk mencegah masalah jerawat lebih lanjut. Karena jika area kulit berjerawat terjaga kelembabannya, maka proses penyembuhan jerawat jadi lebih cepat. Bertekstur tipis dan transparan, CosRx Acne Pimple Master sangat mudah digunakan. Bebas paraben, sulfat, alkohol, dan teruji klinis pada dermatologist membuat acne patch ini sangat aman digunakan pada kulit sensitif.

Itu dia rekomendasi acne patch yang bisa kamu gunakan disaat genting. Kamu tetap bisa beraktivitas walau berjerawat karena acne patch dapat menyamarkan kemerahan akibat jerawat dan menyerap cairan di dalamnya sehingga jerawat jadi cepat hilang.

Siti Yulianingsih: half of a storyteller. unstoppable.
Related Post
Leave a Comment