Sebagai entrepreneur yang melihat segala sesuatu sebagai peluang, maka libur panjang lebaran juga tak kalah dijadikan sebagai lahan untuk berbisnis. Ya, waktu yang biasanya dipakai untuk mudik ke kampung halaman ini bisa lho, dimanfaatkan sebagai momen ekspansi bisnis. Berikut 5 tips jitu yang bisa kamu lakukan.
1. Mulai Pemasaran Liburan Lebih Awal
Melakukan riset pasar merupakan hal paling penting untuk dapat mengetahui dan memahami produk apa yang saat ini sedang tren dan digandrungi masyarakat. Setelah itu rencanakan strategi promosi maksimal satu bulan sebelum libur panjang lebaran misalnya diskon maupun open order.
2. Cerdas Menemukan Inspirasi
Tak hanya momen lebaran, dalam berbagai event tertentu inspirasi dan keunikan produk dapat membuat pelanggan terinspirasi memberikan hadiah bagi orang tersayang. Jadi mereka bukan hanya berbelanja untuk diri sendiri melainkan untuk orang terkasihnya juga. So, semakin cerdas menemukan inspirasi, maka semakin cerdas pula strategi ekspansi bisnismu.
[su_box title=”Editor’s Pick:”]
- Biar Gak Gampang Nyerah, Ingat 5 Hal Penting ini Saat Kamu Berniat Memulai Sebuah Bisnis
- 7 Cara Menjadi Pengusaha Sukses dari Nol tanpa Harus Meninggalkan Pekerjaan Kantor
- Numbuhin Jiwa Pantang Menyerah, 7 Film Ini Punya Pesan Mendalam Buat Kamu yang Baru Memulai Bisnis Sendiri
- Bukan Sekadar Mimpi Lagi, Fashion Brand Kamu Bisa Tembus ke Pasar Global kalau Memerhatikan 4 Tips Ini
- Ambil Peluang Yuk! 5 Ide Tote Bag DIY Ini Bisa Jadi Bisnis Souvenir yang Oke Saat Musim Teman Menikah
[/su_box]
3. Selektif Memilih Momen
Lebaran merupakan momen berkumpulnya keluarga dan semua sanak keluarga. Jadi ini adalah sebuah momen besar yang dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan penjualan dan promosi. Jadi meski riset pasar itu penting namun jangan lewatkan menciptakan tren unik yang menonjolkan keaslian brandmu sehingga orang-orang tertarik membeli.
4. Perhatikan Kebutuhan Target Market
Bersamaan dengan selektif memilih momen makan kamu perlu memperhatikan kebutuhan target market. Karena lebaran lekat dengan gamis, kue lebaran, parsel, dan baju muslim lainnya, kamu bisa mencari ide out the box tentang kebutuhan tersebut dan berikan penawaran terbaik.
5. Konsisten Pada Brand
Ini nih yang gak boleh hilang. Originalitas atau keaslian brandmu harus tetap nomor satu karena pelanggan akan selalu ingat pada brand yang memiliki ciri khas. Sehingga ketika pelanggan melihat suatu produk yang mirip dengan brandmu, secara otomatis pelanggan akan tahu bahwa brandmu yang memiliki kualitas terbaik.
Libur lebaran jangan dilewatkan untuk berbisnis juga, karena momen lebaran merupakan momen besar yang dirayakan oleh banyak orang. Sehingga akan jadi waktu yang tepat untuk meningkatkan penjualan dan ekspansi bisnis.