Pertemanan, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa pasti gak luput dari pertengkaran kecil. Tapi, seberapa sering sih, kamu berselisih pendapat hingga akhirnya diem-dieman? Pasti rasanya gak enak banget kan, girls? Yang semula bisa bebas curhat atau ngajak hangout, tapi gara-gara berantem malah jadi canggung. But don’t you worry, girls. Ini 5 cara baikan saat berantem sama teman :
1. Buang jauh-jauh ego, cobalah menghubunginya duluan
Apa yang salah dengan menghubungi teman duluan saat berantem? Apakah kamu terlalu gengsi melakukannya? Come on, girls. Tidak ada yang salah dengan bertanya duluan sama teman disaat bertengkar lho, malahan kamu menunjukkan rasa pedulimu padanya. Dijamin deh, teman yang tadinya cemberut saat didekati, akan jadi tersenyum melihat usahamu untuk berbaikan dengannya.
2. Kalau sulit dihubungi, mintalah untuk bertemu langsung
Sebagian orang saat marah akan sulit dijangkau. Di chat gak dibales, telepon gak diangkat, apalagi kalau papasan di jalan, langsung pura-pura gak lihat. Nah, kalau kayak gini, lebih baik mintalah untuk bertemu langsung. Sampaikan padanya kalau kamu menyesal dengan pertengkaran yang terjadi diantara kalian. Jangan terlalu banyak basa-basi, girls.
3. Gak perlu malu mengakui kesalahanmu
Tidak semua orang punya keberanian untuk mengakui kesalahannya. Oleh karena itu, penting sekali memahami bahwa tiap pertemanan pasti akan menemukan kesalahan, sekecil apapun itu. Saar berantem sama teman, gak perlu malu mengakui kesalahanmu girls. Kalau kamu membuat berbagai alasan atau malah menyalahkan orang lain, itu hanya akan memperburuk keadaan dan akan membuat pertengkaran menjadi semakin besar.
4. Ingat-ingat lagi kenangan yang dilalui bersama
Lebih dari kehilangan pacar, berjauhan sama teman sejati rasanya jauh lebih menyakitkan lho, girls. Terlebih lagi kalau kalian berdua sudah memiliki mimpi bersama atau punya usaha yang sedang dirintis bareng. Kan sayang banget kalau semua itu harus hancur gara-gara berantem?
5. Bersabarlah!
Setelah semua usaha baikan sudah kamu lakukan tapi tidak membuahkan hasil, bersabarlah! Sahabat sejati memang sulit ditemukan, kan? Seperti yang kita tahu bahwa tiap orang bisa berubah, termasuk teman. Jadi meski kita merasa sudah sangat mengenalnya, bisa saja ia tiba-tiba berubah. Never mind, mungkin kamu akan menemukan teman sejati setelah ini girls.
Tidak banyak orang yang bisa memiliki teman sejati. Apalagi saat berantem, pasti sifat asli masing-masing akan terlihat. Namun, seberapa pun sulitnya untuk baikan lagi, bukan berarti gak bisa memperbaiki hubungan pertemanan kan girls? So, gak perlu gengsi untuk baikan sama teman ya!