Gak Kalah Dari Lokasi Wisata Bandung Lainnya, 5 Tempat Berlibur Ini Punya Pemandangan yang Keren Banget

Buat kamu yang selalu sibuk dengan rutinitas yang padat, mengambil jeda untuk beristirahat adalah sesuatu hal yang sangat berharga. Sayangnya, waktu yang terbatas biasanya gak memungkinkan kamu untuk rehat dalam jangka waktu yang lama, nih. Daripada ujung-ujungnya berlibur ke mall lagi, ada referensi tempat wisata baru bernuansa alam yang gak jauh dari Kota Bandung, nih. Cari tahu, yuk.

1. Sendang Geulis Kahuripan

Kalau nama lokasi ini masih terdengar asing di telinga kamu, hal itu memang wajar, girls. Tempat wisata yang ada di Desa Ganjarsari, Cikalong Wetan, Kabupaten Bandung Barat ini, memang belum terlalu ramai dikunjungi. Itu lah kenapa kondisi tempat ini masih sangat asri dan minim sentuhan manusia. Cocok banget buat dijadikan tempat mencari ketenangan buat si sibuk.

2. Curug Anom

Siapa sih, yang gak tahu Lembang? Terletak berdekatan satu sama lain, lokasi berlibur yang satu ini gak kalah keren dari Lembang, lho. Yup, di Curug Anom kamu bisa memperoleh sensasi keindahan alam yang masih natural dan bikin pikiran bebas penat. Gimana enggak? Pepohonan yang rindang di sepanjang jalan plus gemericik air terjunnya yang cantik, dijamin bakal bikin otak jadi fresh!

[su_box title=”Editor’s Pick:”]

[/su_box]

Related Post

3. Curug Pelangi

Jika kamu berkesempatan untuk mengunjungi lokasi wisata ini di malam hari, siap-siap terpesona dengan keunikan yang ditawarkan Curug Pelangi, ya. Soalnya di sini kamu bisa melihat air terjun mengalir, yang memproyeksikan cahaya lampu berwarna-warni dari ketinggian 87 m! Keren banget, kan? Atraksi ini bisa kamu nikmati mulai dari jam 5 sore sampai jam 9 malam. Jangan sampai kelewatan, ya?

4. Sanghyang Heuleut

Terletak di Kecamatan Rajamandala Kulon, Cipatat, Bandung Barat. Lokasi wisata yang masih terbilang baru ini, makin ramai diketahui orang seiring gencarnya foto-foto liburan di danau ini viral di media sosial. Bagi kamu yang ingin menikmati pengalaman bermalam di sini, pastikan untuk tidak berangkat di musim hujan, ya. Soalnya jalanan akan licin dan danau pun biasanya akan meluap.

5. Stone Garden

Terakhir ada ‘taman batu’, nih. Terdiri dari kumpulan gunung bebatuan, kamu bisa menikmati panorama Kota Bandung dan sekitarnya dari atas lokasi ini. Jangan lupa ajak teman-temanmu juga, ya. Biar bisa selfie bareng terus upload ke Instagram masing-masing.

Beristirahat dari rutinitas itu penting banget lho, girls. Tubuh kamu bisa mengisi kembali energinya, pikiran jadi lebih fresh, inspirasi pun jadi berdatangan, deh. Apa sih, hal favorit yang kamu lakukan saat sedang berlibur? Ceritain di kolom komentar, yuk?

Dewi Nurfitriyana:
Related Post
Leave a Comment