Apa yang kita lakukan setiap hari menentukan karakter, tindakan, bahkan kesuksesan kita. Sayangnya, hal ini sering terkendala karena kita masih memelihara kebiasan buruk, nih. Mengubah kebiasaan buruk menjadi kebiasaan baik memang gak gampang. Nah, supaya lebih terarah pada tujuan dan lebih memudahkanmu, yuk terapkan 3 formula ini.
1. Pengingat: Memulai dengan kebiasaan yang lebih mudah
Memotivasi diri sendiri untuk mengubah suatu kebiasaan buruk, gak selalu berjalan lancar. Oleh karena itu, untuk memudahkanmu dalam mengingat, kamu bisa memulainya dengan memilih kebiasaan yang sederhana lebih dulu.
Misalkan, mimpi menjadi seorang penulis novel. Kamu dapat memulainya dengan memelihara kebiasaan menulis 500 kata setiap harinya. Dibandingkan dengan menekan dirimu untuk menulis berhalaman-halaman naskah novel dalam satu hari, menulis 500 kata jauh lebih mudah, bukan?
2. Rutin Melakukannya: Jangan berfokus pada kesalahan
Dr. Maltz mengungkapkan bahwa dibutuhkan waktu 21 hari untuk membentuk kebiasaan baru. So, bila kegiatan yang kamu lakukan sudah berjalan hingga 21 hari. Maka, tanpa perlu untuk diingat lagi, secara otomatis pikiran dan tanganmu akan melakukannya. Namun, jika ada satu hari yang terlewatkan, gak perlu keras terhadap kesalahanmu ini, girls. Kamu masih memiliki kesempatan untuk memperbaikinya.
[su_box title=”Editor’s Pick:”]
- Merasa Sedih? Baca dan Maknai Quotes Inspiratif dari 13 Wanita Hebat Ini Agar Kamu Bangkit Kembali
- Unik! Agensi Model Ini Hanya Diperuntukkan Untuk Model Lanjut Usia. Intip 11 Pose Keren Modelnya Ini, Yuk!
- Menjelang Memasuki Usia Akhir 20-an, Kamu Pasti Bakal Ngalamin 7 Perubahan Ini
- Inilah 6 Alasan Untuk Tidak Menyalahkan Keputusan yang Kamu Ambil Ketika Mengalami Kegagalan
- Jauhkan Dirimu dari Kejahatan di Ruang Publik dengan Aplikasi yang akan Menjagamu Tetap Aman Ini
[/su_box]
3. Hadiah: Siapkan hadiah setiap harinya
Gak perlu menunggu hingga 21 hari untuk memberikan rewards atau hadiah pada dirimu sendiri ketika menjalankan kebiasaan baik. Kamu dapat melakukannya setiap hari dengan memberikan pujian pada dirimu sendiri, seperti mengucapkan kata sederhana “Good job”. Ucapan-ucapan positif terhadap diri sendiri dapat memberikan pengaruh baik, lho.
Itulah 3 formula untuk membentuk kebiasaan baru. Kira-kira, kebiasaan baik apa sih yang ingin kamu miliki sekarang ini, girls?