Jenuh Sama Pekerjaanmu dan Ingin Terjun ke Dunia Kerja yang Berbeda? Gak Perlu Makan Waktu Lama, Cara Ini Bisa Membantu Kamu Mewujudkannya

Bertahun-tahun menggeluti pekerjaan yang sama, pastinya lama kelamaan bakal bikin kita merasa jenuh dan bosan. Hal ini wajar banget kok, apalagi terus-terusan berkutat di hal yang itu-itu saja pasti bikin otak jadi stuck dan gak berkembang.

Kalau kamu butuh sesuatu yang baru buat bikin hidupmu kembali fresh, kamu bisa mencoba melakukan pekerjaan lain yang berbeda dari rutinitas kamu biasanya. Jangan takut gak punya waktu buat mengulik bidang pekerjaan baru tersebut, girls. Soalnya, ada cara lain yang bisa kamu ambil buat mempelajari banyak hal baru tanpa harus menguras waktu. Salah satunya adalah dengan mengambil kursus-kursus singkat yang sesuai dengan minatmu.

via pexels.com

Kalau kamu masih kebingungan mau ambil kursus apa? Baru-baru ini Gabstersays Fashion Consulting (GFC) bekerjasama dengan We Are The Future (WTF) market, melalui maubelajarapa.com mengadakan beberapa kursus singkat menarik yang patut disimak, nih. Sebagai fashion consultant yang tahu seluk beluk dunia fashion termasuk soal tren-tren yang akan datang, kursus-kursus yang digagas sama GFC ini worth to join banget, girls. Tentunya event ini juga bakalan cocok banget buat mencari inspirasi baru dan mengasah kreatifitasmu.

[su_box title=”Editor’s Pick:”]

[/su_box]

Terdiri dari beberapa jenis kursus seperti melukis di tote bag dan menggambar 3 dimensi, kursus-kursus ini dapat diikuti oleh orang dewasa maupun anak-anak. Di sini kamu bisa mempelajari banyak hal yang berkaitan dengan fashion seperti elemen desain, teknik mendesain, pola dan motif, sampai cara mencampurkan warna dengan menggunakan cat acrylic agar memperoleh paduan warna yang menarik.

via www.instagram.com/gabstersays

Gak cuma mengedepankan pelajaran berbau seni secara fisik, kursus-kursus ini juga bisa menjadi media pelepas stres dan mengekspresikan diri, loh. Seperti yang kita tahu, melukis bisa dijadikan wadah untuk menuangkan apa yang kita rasakan. Apalagi bagi anak kecil yang masih suka bingung mengutarakan keinginannya, event ini bisa jadi salah satu cara belajar berkespresi yang fun banget. Oh ya, semua bahan dan peralatan sudah disiapkan oleh panitia, loh. Jadi kamu gak perlu kebingungan membawa apapun.

via www.instagram.com/gabstersays

Kursus-kursus yang akan diselenggarakan pada tanggal 21-22 Juli mendatang ini, bisa kamu ikuti dengan mendaftarkan diri via Whatsapp ke 081519966882 atau kalau mau lebih praktis, langsung saja meluncur ke laman web ini atau ini, ya. Dijamin gak cuma bakal bikin wawasanmu soal fashion bertambah luas, kamu pun bisa me-refresh pikiranmu dengan mengikuti event ini.

Melakukan rutinitas yang sama setiap hari tentu bakal bikin hidp terasa monoton dan membosankan. So, gak ada salahnya rehat sejenak denganmencoba hal-hal baru diluar kebiasaanmu selama ini. Dengan begitu, kamu bisa menambah skill sekaligus merasa lebih bersemangat menjalani keseharianmu.

 

No Comments Yet

Comments are closed