Kita gak bisa merencanakan bagaimana dan dengan siapa kita akan jatuh cinta. Semua mengalir dan berjalan begitu saja. Mau itu berjumpa secara langsung atau melalui aplikasi kencan, semua bisa menjadi jalan pertemuan kita dengan calon pasangan kita. Hal ini membuka peluang besar untuk bertemu dan jatuh cinta dengan orang baru yang memiliki latar belakang budaya berbeda.
Meskipun konon hubungan yang memiliki banyak kesamaan, cenderung akan lebih langgeng. Bukan berarti hubungan yang sebaliknya gak bisa mencapai hal yang sama, girls. Rachel A. Sussman, seorang psikolog yang sering menangani konseling hubungan memberikan 5 cara jitu untuk menyikapinya. Yuk, simak!
1. Jangan banyak neko-neko, terima apa-adanya adalah kuncinya
Sebenarnya perbedaan budaya bukan merupakan sebuah masalah besar, karena setiap hubungan pada dasarnya memang harus diisi dengan sikap menerima pasangan apa adanya. Sebaiknya, kamu dan pasangan gak segan buat membicarakan kebiasaan masing-masing yang mungkin jauh berbeda. Komunikasikan hal tersebut agar tidak terjadi salah paham di antara kalian berdua.
2. Rasa sayang akan semakin kuat kalau kalian saling menghargai perbedaan
Percaya gak, kalau perbedaan itu justru yang bikin hubungan terasa lebih berkesan, asik, dan seru? Saat kita menghargai perbedaan yang ada, justru kita akan mendapatkan banyak pengalaman yang berbeda. Kalian bisa saling belajar tentang budaya dan gaya hidup masing-masing, bahkan tentang selera humor yang belum pernah kamu dengar sebelumnya. Jadi lebih berwarna, kan?
3. Jangan bosenan dan gampang nyerah
Mempertahankan kadang lebih sulit daripada mencapai sesuatu. Termasuk dalam hal hubungan percintaan. Dengan latar belakang budaya yang berbeda, frekuensi pertengkaran yang ada mungkin akan lebih sering terjadi, tapi jangan sampai itu semua bikin kamu menyerah dengan hubunganmu. Ingat kembali tantangan-tantangan yang telah kalian lalui sejauh ini, agar kembali bersemangat menjalani semuanya.
4. Dari sekian banyak perbedaan, temukan kesamaan kalian
Gak mungkin kalian gak punya satu kesamaan sama sekali. Kalau memang segalanya jelas jauh berbeda, pasti ada salah satu hal yang dapat menyatukan dan membuat kalian kompak. Misalnya selera film, musik, buku, makanan, pakaian, cara menghabiskan akhir pekan, atau tempat traveling yang akan kalian datangi. Fokus pada hal tersebut dan lupakan sejenak perbedaan kalian.
[su_box title=”Editor’s Pick:”]
- Gampang Cemburuan & Overthinking Itu Gak Sehat, Hindari 9 Pikiran Ini kalau Mau Hubunganmu Langgeng!
- Ngedate Sambil Beramal? Ini 9 Cara yang Bakal Bikin Kencanmu Jadi Lebih Seru dan Bermanfaat
- Sadari Potensi Kekerasan Dalam Pacaran Lewat 7 Kebiasaan Kecil Pasangan Berikut Ini
- Kalau 5 Hal Ini Ada pada Dirimu, Artinya Kamu adalah Cewek Kuat & Mandiri yang Gak Takut jadi Single
- Sifat yang Satu Ini Ngejamin Hubungan Kamu jadi Selalu Terasa Bahagia. Intip 5 Cara Mendapatkannya, Yuk!
[/su_box]
5. Hindari kebiasaan berargumen dan saling menghakimi
Cobalah untuk lebih memilih berdiskusi ketimbang berdebat saat kalian mengalami perselisihan. Dengan perbedaan budaya yang begitu mencolok, kemampuan berkomunikasi satu sama lain akan sangat mempengaruhi mood satu sama lain. Tentu, akan sulit untuk mencapai kesepakatan kalau kalian berdua terus-terusan berargumen, kan?
6. Penting banget buat punya sifat empati
Sifat empati bisa membuat kalian saling ikut merasakan apa yang dialami satu sama lain. Dengan begitu, berbagai keterbatasan yang muncul akibat adanya perbedaan akan lebih masuk akal buat dipahami. Dengan begitu, kalian pun akan merasa lebih nyaman menjalani hubungan ini.
7. Seiring waktu berjalan, terus jaga hubungan agar tetap hangat
Sebuah hubungan pasti mengalami pasang surut. Apalagi kalau kamu sudah menjalani hubungan bertahun-tahun lamanya. Oleh sebab itu, penting banget untuk menjaga hubungan agar tetap hangat. Beri kejutan manis untuk pasangan akan membuat pasangan merasa berarti dan berharga lho. Gak perlu mewah, dengan nge-date berdua aja udah cukup kok, girls.
Rachel A. Sussman menambahkan bahwa kunci untuk menjalin hubungan dengan seseorang yang punya perbedaan budaya adalah dengan menjalin komunikasi yang lancar. Tanpa adanya komunikasi, akan sering terjadi pertengkaran dan salah paham. Dan jangan sungkan untuk memberikan pujian pada pasangan, ya!