Meskipun zaman telah berkembang, tak jarang kita masih melihat perbedaan kesempatan yang diperoleh oleh perempuan dan laki-laki. Contoh paling gampangnya, adalah ketika perempuan masih belum dianggap mampu mencapai jenjang karir yang setara, bahkan melebihi kaum pria. Tentu kita gak mau hal ini terus berlanjut pada generasi selanjutnya, kan, girls?
Sebenarnya ada banyak hal yang bisa kita lakukan untuk mengatasi hal ini, loh. Salah satunya adalah dengan mengenalkan soal kesetaraan gender sejak dini pada anak-anak. Eits… jangan mengerutkan dahi dulu, girls. Hal ini bisa dilakukan dengan mudah, kok. Kita bisa mulai dengan mengajarkan tentang kemandirian dan rasa percaya diri, melalui berbagai kegiatan yang ada di sekolah.
Dengan begitu, anak akan lebih berani mengambil keputusan dan berpikir optimis tentang apa yang akan dilakukannya. Usaha Kesehatan Sekolah (UKS), adalah salah satu kegiatan ekstrakulikuler yang cocok banget buat memfasilitasi hal ini. Di sini, anak-anak bisa belajar kemandirian dan rasa percaya diri, melalui beragam pengetahuan soal kesehatan, gender itu apa, sampai berkonsultasi saat ada kejadian buruk yang menimpa mereka. So, anak-anak jadi lebih berwawasan dan gak akan ragu lagi buat stand up for themselves.
Hal ini juga yang ingin diwujudkan melalui program #WeSeeEqual, hasil kerjasama antara P&G (Procter & Gamble) dengan Yayasan Sayangi Tunas Cilik. Bertujuan untuk mengajak semua pihak mengkampanyekan semangat positif dengan gerakan “WeSeeEqual: Transforming Gender Norms among School Children”, program ini fokus untuk mempromosikan kesetaraan gender.
Untuk mencapai tujuannya, proyek ini memiliki beberapa visi seperti; (1) meningkatkan ketersediaan dan kualitas layanan kesehatan, kebersihan, dan gizi berbasis sekolah dan meningkatkan fasilitas kesehatan sekolah, (2) meningkatkan pengetahuan, sikap dan perilaku siswa, guru dan orang tua, dan (3) memengaruhi pemerintah daerah untuk mendukung layanan remaja-dan anak perempuan yang ramah di sekolah dan di masyarakat. Dengan adanya program ini, diharapkan setiap anak baik itu perempuan maupun laki-laki akan memiliki kesempatan yang sama untuk tumbuh dan berkembang dengan baik.
Yuk, sebarkan semangat positif ini biar setiap anak punya kesempatan yang sama buat hidup dengan baik. Semakin banyak orang tahu, maka semakin banyak pula mereka yang terbantu.