Sering Dianggap Tabu, Ini 5 Hal Tentang Pelecehan Seksual yang Wajib Diketahui Setiap Perempuan

Isu pelecehan seksual, merupakan permasalahan penting yang perlu menjadi perhatian bersama. Menurut RAINN (Rape, Abuse & Incest National Network), sebuah organisasi yang concern terhadap isu ini, pelecehan seksual secara sederhana bisa diartikan sebagai interaksi seksual tanpa seijin korban.

Ada beberapa bentuk pelecehan seksual yang mungkin masih terdengar asing di telinga kita. Gak hanya pemerkosaan, sentuhan secara fisik yang mengarah pada kegiatan seksual,  dan paksaan untuk melakukan aksi-aksi seksual, juga termasuk dalam bentuk pelecehan, loh.

Sadly, sebagian besar korban pelecehan seksual yang merupakan anak-anak dan perempuan, masih sering gak tahu apa yang harus dilakukan ketika menjadi korban, girls. Mulai sekarang, kamu bisa membantu para korban tersebut dengan melakukan hal-hal di bawah ini.

1. Segera Temukan Tempat yang Aman dan Nyaman

via freepik.com

Segera setelah terjadinya pelecehan seksual, bawa korban di tempat yang aman. Pastikan korban sudah terhindar dari pelaku. Dalam keadaan mendesak seperti ini, tetap buat korban merasa tenang.

2. Cari Bantuan Medis

via freepik.com

Menurut Kathryn Stamoulis, Ph.D, konselor dibidang kesehatan mental di New York, pemeriksaan medis yang dilakukan oleh profesional dibidangnya, akan membantu korban dalam menghilangkan rasa trauma, sekaligus perawatan luka, dan pencegahan infeksi. Selain itu, hasil pemeriksaan medis nantinya juga dapat dijadikan sebagai alat bukti untuk menjerat pelaku.

Related Post

3. Laporkan Kepada Pihak Kepolisian

via freepik.com

Laporkan kejadian pelecehan seksual kepada pihak yang berwajib (kepolisian). Kamu juga bisa berkonsultasi dengan lembaga hukum maupun LSM guna mendiskusikan langkah-langkah yang harus ditempuh.

4. Bangun Sistem Dukungan Sosial yang Kuat

via The Swaddle

Pelecehan seksual akan selalu meninggalkan ‘luka’ yang mendalam bagi korban. Ajak lingkungan sekitar, seperti sekolah/kampus, tempat kerja, dan keluarga untuk selalu men-support dan memberikan hal-hal positif yang membuat korban menjadi semakin kuat.

5. Bergerak Melangkah Maju dan Berhenti Menyalahkan Keadaan dan Diri Sendiri

via freepik.com

Menyalahkan diri sendiri dan mempertanyakan mengapa semua harus terjadi, akan dirasakan hampir sebagian besar korban pelecehan seksual. Saat korban sedang terjatuh dan terpuruk, tetap menjadi seseorang yang mendukungnya dalam suka dan duka, ya.

Tidak sedikit korban pelecehan seksual memendam dan menyembunyikan perasaannya. Yuk, bantu mereka untuk dapat bangkit kembali dan bersemangat untuk membangun masa depan yang lebih cerah.

Christine Berliana:
Related Post
Leave a Comment