Putus Asa Gara-gara Rambut Rontok Terus? 5 Hal Ini Mungkin Jadi Penyebab Utamanya

Suka ngerasa sedih gak sih, melihat rambut yang rontok saat menyisir rambut, menumpuk di sarung bantal, ataupun pada filter pembuangan air di kamar mandi? Selain itu, jumlahnya yang banyak dan selalu ada di setiap hari juga pasti bikin kamu khawatir akan jumlah rambut yang tersisa di kepala. Duh, makin bikin parno sama kebotakan, deh.

Seperti dikutip dari American Academy of Dermatology, kerontokan rambut merupakan bagian alami dari siklus pertumbuhan rambut. Namun, kalau rambut yang rontok sudah melebihi 50-100 helai per hari, kamu harus segera tanggap untuk mengatasi masalah yang satu ini, girls!

Selain kondisi rambutmu sendiri, ternyata ada banyak faktor eksternal penyebab utama rambut rontok. Cari tahu di bawah ini, yuk:

1. Cuaca Ekstrem

Via pexels.com

Indonesia sebagai negara tropis yang terletak di garis khatulistiwa menyebabkan matahari akan selalu muncul di sepanjang tahun. Panas dari matahari ini dapat membuat rambut kering dan rapuh, dan menjadikannya mudah patah. Terutama buat yang sering berada di luar ruangan, kamu wajib menggunakan sampo dan kondisioner yang tepat untuk melindungi rambutmu saat terpapar sinar matahari.

2. Kekurangan Zat Besi

Via pexels.com

Dikutip dari InStyle, menurut ahli rambut dan kulit kepala, Phillip Kingsley, kekurangan zat besi dan ferritin dapat menyebabkan kerontokan berlebih pada rambut akibat kekurangan komponen pembentuk rambut itu sendiri. Makanan seperti daging, ikan, dan sayuran hijau dapat memenuhi kebutuhan zat besi harian, agar rambut tetap sehat. So, menjaga pola makan sehat dan gizi seimbang juga perlu banget untuk mencegah rambut rontok, girls.

3. Tingkat Stres yang Tinggi

Via pexels.com

Memang susah banget, sih, untuk mencegah penyebab yang satu ini; apalagi dengan segudang aktivitasmu di zaman yang selalu menuntut kamu untuk selalu aktif seperti sekarang ini. Meski begitu, stres bukan hal yang nggak mungkin untuk dicegah.

Kamu bisa mulai dengan mengatur aktivitasmu; misalnya dengan menetapkan prioritas dan memanfaatkan waktu beraktivitas hingga jam tertentu secara optimal, dan saat jam bersantai datang, kamu juga harus benar-benar memanfaatkannya sebaik mungkin. Selain itu, membiasakan untuk melakukan meditasi setiap hari juga bisa mengurangi stres, lho.

4. Penurunan Berat Badan yang Ekstrem

Via pexels.com

Kalau saat ini kamu sedang menjalani diet untuk menurunkan berat badan, coba evaluasi kembali apakah pola makan dan asupan gizi yang cukup sudah terpenuhi dengan baik. Pengaturan pola makan yang kurang baik bisa memengaruhi pertumbuhan rambut dan membuatnya rontok. Pastikan agar diet yang kamu jalani saat ini tetap mengedepankan kesehatan, supaya rambutmu tidak rontok lagi, girls.

5. Debu dan Polusi

Via pexels.com

Banyak yang nggak sadar bahwa faktor yang satu ini merupakan salah satu penyebab utama dari kerontokan rambut. Terutama bagi yang tinggal di area perkotaan, kamu perlu ekstra hati-hati terhadap polusi1 saat beraktivitas di luar ruangan. Polusi bikin rambut bau, lengket, rapuh, pantes rontok. Untuk itu, cegah sedini mungkin dengan menggunakan produk perawatan rambut yang dikhususkan mengatasi rambut rontok2 yaitu sampo Pantene Hair Fall Control  dan kondisioner Pantene 3 Minute Miracle.

Pantene Hair Fall Control yang mengandung bahan-bahan yang bahkan lebih kecil dari partikel debu, sehingga dapat lebih mudah menyerap ke helai rambut yang dapat membantu menguatkan sampai ke ujungnya. Dengan sampo Pantene Hair Fall Control dan kondisioner Pantene 3 Minute Miracle, lawan rontok, lawan polusi1.

Nah, kamu perlu memilih produk perawatan rambut yang tepat untuk melawan bahaya polusi, agar kondisi rambut tetap indah dan tidak rontok2. Kamu bisa coba rangkaian produk lengkap dari sampo Pantene Hair Fall Control untuk mencegah kerontokan lebih lanjut dan dapatkan produknya di sini, ataupun di toko-toko terdekat, ya.

1: Debu dan asap

2: Rontok karena patah


Pantene

Rambut sehat membangkitkan rasa percaya diri. Gapailah cita-citamu dan berkilaulah bersama Pantene!

No Comments Yet

Comments are closed