Mengatasi kulit berminyak memang cukup melelahkan, apa lagi kalau kamu malas untuk terus-terusan me-retouch makeup akibat wajah yang berminyak. Makanya, di artikel ini, Rimma.co akan memberikan tujuh solusi untuk kamu yang memiliki kulit berminyak! Let’s find out!
1. Gunakan toner
Kulit yang berminyak membuat kotoran jadi lebih mudah menempel di wajah. Nah, toner berfungsi untuk membersihkan kotoran-kotoran membandel di wajah. Pilih toner yang memang ditujukan untuk kulit berminyak dan nggak mengandung alkohol ya.
2. Eksfoliasi kulitmu
Selain bikin debu lebih mudah menempel, kulit berminyak juga lebih gampang membentuk sel kulit mati. Oleh sebab itu, kamu harus mengeksfoliasi kulit dengan cara peeling, atau scrubing seminggu sekali. Hal ini berguna untuk menghilangkan sel kulit mati dan membuat wajahmu jadi lebih halus.
3. Tetap pakai moisturizer
Moisturizer memang dapat membuat wajahmu jadi lembab dan cenderung berminyak. Namun, kulitmu akan jadi kering dan kasar jika kamu nggak menggunakannya. Pelembab dengan tekstur gel cocok digunakan untuk kamu yang memiliki kulit berminyak karena akan lebih mudah terserap.
4. Gunakan pelembab dari ujung wajah
Hidung, dahi, dan dagu (T-zone) adalah area yang paling gampang berminyak. Jika kamu memulai mengaplikasikan pelembab di tiga area itu, wajahmu akan jadi lebih gampang berminyak. Sebaiknya, oleskan pelembab dimulai dari sisi-sisi wajah dan perlahan ke bagian tengah. Dengan begitu, moisturizer yang diaplikasikan di daerah T-zone nggak akan terlalu banyak.
5. Pakai blotting paper sebelum mengaplikasikan makeup
Setelah menggunakan pelembab, serap minyak-minyak berlebih dengan blotting paper alias kertas minyak. Hal ini berguna untuk membuat wajah lebih rata sebelum kamu mengaplikasikan makeup, sekaligus membuat makeup lebih awet!
6. Gunakan primer dan setting spray
Gunakan primer setelah memakai pelembab dan sebelum menggunakan makeup. Kemudian semprotkan setting spray setelah selesai mengaplikasikan makeup. Keduanya berfungsi untuk membuat makeup lebih tahan lama dan mengurangi munculnya minyak di wajah.
7. Jangan asal pilih makeup
Hindari makeup yang menjanjikan hasil ‘dewy’ dan ‘luminous’, karena akan membuat wajah makin mengkilap. Makeup yang berlabel ‘oil-free’, ‘matte’, atau ‘translucent’ paling cocok digunakan oleh kamu dengan kulit berminyak.
Kalau kamu menerapkan tujuh tips ini, wajah berminyak nggak akan lagi jadi masalah buatmu. Share juga artikel ini ke teman-temanmu yang memiliki masalah kulit berminyak ya!