Smartphone di zaman sekarang memang sudah dijadikan kebutuhan oleh sebagian orang. Mau melakukan beragam hal akan lebih mudah jika menggunakan smartphone. Dan rasanya, gak lengkap tuh kalau pergi kemana-mana tanpa membawa handphone. Benar, girls?
Meskipun begitu, dalam penggunannya kamu pun harus mengontrol. Jangan sampai deh, pada akhirnya malah kamu yang dikendalikan oleh smartphone, bukan kamu yang mengendalikan. Kamu gak mau kan, ‘ketagihan’ mainan smartphone dan akhirnya berdampak buruk? Untuk itu kamu pun harus bijak memakainya. Gambar-gambar berikut ini akan menunjukkan padamu bahwa kita harus bijak dalam menggunakan smartphone!
1. Sering mengalami insomnia? Coba kamu sedikit ‘menjaga jarak’ dari smartphone-mu. Jangan sampai kamu kurang tidur cuma karena nge-scroll ulang feed instagram..
2. Selfie boleh, asal jangan narsis yang berlebihan ya, girls..
3. Ingat! Kamu yang mengendalikan smartphone. Bukan kamu yang dikendalikan oleh smartphone.
4. Jangan memainkan smartphone sambil berjalan. Kamu gak mau kan menghadapi risiko bahayanya?
5. Hayoo, siapa yang sering cuekin pasangan gara-gara sibuk dengan smartphone? Semoga bukan kamu ya, girls.
6. Jangan sampai ditinggalin pasangan cuma karena keseringan sibuk sama handphone.
7. Yang paling penting itu menolong, bukan mendokumentasikan. Semoga kita selalu ingat hal itu, girls!
8. Coba cek foto-foto liburanmu dulu dan sekarang. Apakah perbedaannya seperti ini?
9. Kalau ketemu dengan orang lain, jangan sibuk sama smartphone sendiri.. Menikmati momen itu asik kok!
10. Di tempat wisata yang seharusnya jadi tempat liburan pun, smartphone masih ditemukan di mana-mana.
11. Apa jadinya, ya, jika perusahaan gadget merilis barang selain smartphone? Apakah seperti ini?
12. Jangan sampai orang lain berusaha susah payah buat dapetin perhatian kita saat dia sedang bicara. Mendengarkan itu sama dengan menghargai, lho..
13. Anak kecil pun akan keheranan jika melihat kita ketagihan mainan smartphone..
14. Siapa yang mau kue pernikahannya seperti ini?
15. Quality time bareng keluarga itu penting banget! Jangan sampai saat ngumpul malah sibuk sama smartphone masing-masing.
16. Kalau smartphone bisa bicara, maka yang dia bicarakan ke kamu adalah..
17. Hanya karena keseringan main smartphone, kamu gak mau kan ‘terpenjara’ dari dunia nyata?
Meskipun dengan menggunakan smartphone banyak manfaat yang bisa kamu ambil, namun tetap saja kamu pun harus mengendalikan dalam pemakaiannya. Dan sebaiknya, jauhkan diri dari sikap ‘ketagihan’ bermain smartphone agar terhindar dari risiko buruknya. Jadi, sudah siap jadi konsumen yang bijak dan cerdas?