Menjadi seorang solopreneur pasti cukup melelahkan, kan? Karena kamu menjalankan bisnis sendiri, pastinya kamu cukup kesulitan menjaga produktivitas dan kesehatan. Apalagi kalau stres menumpuk, tidur pun bisa dihantui rasa cemas dan gak nyaman. Padahal pola tidur itu bisa mempengaruhi kesehatan mental, lho. Nah, supaya kamu tetap sehat dan semangat saat menjalankan bisnis, yuk ubah pola tidurmu dari sekarang dengan 8 tips di bawah ini!
1. Hentikan Kebiasaan Minum Kopi di Sore Hari
Minum kopi di sore hari sambil melihat matahari senja memang indah. Tapi efeknya kamu bisa jadi kesulitan tidur di malam hari, lho. Padahal udah capek kerja seharian, pasti pengennya langsung tidur, kan? Jadi cukup minum kopi di pagi hari aja yah!
2. Mandi Pakai Air Hangat Sebelum Tidur
Bukan cuman mental, tapi fisikmu juga pasti kelelahan saat harus bekerja penuh sebagai seorang solopreneur, lho. Oleh karena itu, sebelum tidur, pergilah mandi dengan air hangat supaya badan bisa lebih bersih, rileks dan tidur pun bisa jadi lebih tenang dan nyaman.
3. Gunakan Kasur Hanya Untuk Tidur
Jangan pernah bekerja di atas kasur! Kenapa? Karena kasur itu punya tempat yang empuk dan nyaman yang membuatmu mudah mengantuk. Kalau misalkan kamu ketiduran, pekerjaan jadi gak selesai dan bisnis bisa berjalan lambat. Jadi, jangan sesekali dicoba yah!
[su_box title=”Editor’s Pick:”]
- Jangan Menyerah Di Awal! Ini Solusi 9 Masalah Yang Biasa Terjadi Saat Memulai Bisnis
- Liburan Lebaran Telah Tiba, Manfaatkan Momennya dengan 5 Tips Ekspansi Bisnis Ini
- Pas Buat Pemula, 7 Ide Bisnis Rumahan Ini Modalnya Cuma Niat dan Kreativitas Saja
- Zaman Makin Canggih, Ini 7 Alasan Kenapa Kamu Harus Membuka Bisnis Makanan Online Sekarang Juga
- Susah Mengingat Nama Pelanggan? Pakai 6 Aplikasi Ini Supaya Gak Kehilangan Potensi Bisnis
[/su_box]
4. Melakukan Meditasi Sebelum Tidur
Meditasi sebelum tidur bisa membuatmu melewati malam dengan damai dan tenang. Kamu bisa melakukannya sendiri di rumah atau pergi ke ahlinya yang bisa membantu melakukan beberapa hal seperti pernapasan dalam, visualisasi, keheningan, dan rasa terima kasih.
5. Syukuri Apa Saja yang Terjadi Seharian Lewat Gratitude Journal
Sebagai seorang solopreneur, pasti kamu telah melalui banyak hal dan pastinya ada rasa kebanggaan untuk diri sendiri, kan? Kamu bisa menuliskan hal tersebut di Gratitude Journal setiap sebelum tidur. Ini berfungsi untuk mengingat setiap perjuanganmu dan sebagai catatan melihat sudah sejauh mana kamu melangkah.
Fun fact, tidur nyenyak itu sepuluh kali lebih efektif untuk meningkatkan produktivitas kerja daripada menyalakan lilin aromaterapi, lho. Jadi, usahakan untuk punya pola tidur yang baik demi kelancaran bisnismu dan kesehatanmu yah. Semangat solopreneur!