Ademin Aja, Kurangi 5 Kekhawatiran yang Membuat Hati Gelisah Demi Mental yang Lebih Sehat

Via Freepik

Gak tahu kenapa, kadang interaksi yang kita lalui sehari-hari bisa bikin gelisah gak karuan. Rasanya mau ngapa-ngapain tuh, nervous aja bawaannya. Tahu gak kalau hal ini biasanya dipicu sama kebiasaan over thinking? Kebiasaan berpikir terlalu jauh memang jadi pemicu utama yang membuat diri galau dan gak bersemangat. Nah, sudah saatnya buat melakukan detox pemikiran negatif, nih. Yuk, demi mental yang lebih sehat, kurangi kekhawatiran yang gak perlu soal beberapa hal ini.

1. Ragu Melangkah Karena Takut Disalahkan

via freepik.com/kues1

Kita gak akan pernah tahu hasilnya jika tidak pernah mencobanya. Jika suatu saat nanti mengalami kegagalan dan melakukan kesalahan, bukankah semua orang pernah mengalaminya? So, gak perlu berusaha menjadi sempurna. Saat kesalahan terjadi, kita selalu punya kesempatan untuk memperbaikinya. Lebih baik gagal namun sudah memulai, daripada gak beranjak sama sekali.

2. Khawatir Tidak Diterima Orang Lain

via freepik.com/jcomp

Kita tuh gak bisa membuat semua orang menyukai kita. Ketidakcocokan dan ketidakpuasan adalah hal yang lumrah terjadi dalam sebuah interaksi. Berjuang sekuat tenaga untuk disukai orang lain, hanya akan menguras emosi dan tenaga. Belajar menerima diri sendiri dan fokus untuk pengembangan diri justru akan memberikan dampak yang positif untukmu.

3. Kira-Kira, Apa Ya yang Orang Lain Pikirkan Tentang Aku

via freepik.com

Saat akan melakukan sesuatu, apalagi hal-hal besar, tentu akan membuatmu berpikir dampak seperti apa yang akan terjadi. Gak ketinggalan juga pemikiran seputar bagaimana reaksi dan opini dari orang lain pasti mulai bermunculan. Gini deh, misal aksi yang kita lakukan melahirkan kritik pedas, jangan langsung sakit hati. Ademin dulu emosi, saring hal-hal baik dari kritik tersebut, dan buang ampasnya. Jangan biarkan hal-hal negatif melemahkan semangatmu.

Related Post

4. Apakah Aku Mampu Menyelesaikan Persoalan Ini?

via freepik.com/pressfoto

Dipandang sebelah mata memang bikin gak nyaman. Padahal kita belum melakukan apa-apa tapi sudah dijudge bakalan gagal. Hmmm… pernah ada di kondisi ini? Tetap berjuang dan jangan menyerah, ya. Tugas utama yang perlu kita lakukan adalah melawan pemikiran dan persepsi mereka dengan mengerahkan kemampuan sebaik mungkin.

5. Memikirkan Hal-Hal yang Belum Tentu Terjadi

via freepik.com/asier_relampagoestudio

Terkadang yang membuat kita menjadi tidak bersemangat adalah hal-hal buruk yang ada di kepala kita saja. Padahal belum tentu juga semua itu akan terjadi. Lagipula kalaupun benar kejadian, bukankah kepahitan adalah imun bagi kita untuk menjadi lebih tangguh?

Lakukanlah apa yang seharusnya kamu lakukan. Sakit karena gagal tentu lebih mendewasakan daripada tidak mencoba apapun sama sekali. Banyak dapat opini negatif dari orang lain? Udah, ademin aja.

Christine Berliana:
Related Post
Leave a Comment