Siapa di antara kita yang masih berpikir kalau tampil elegan harus memakai barang mewah dan bermerk? Enggak juga lho, padahal. Soalnya tampil elegan sejatinya gak berhubungan sama barang branded dan sejenisnya. Malahan nih, ada beberapa cara yang bisa kita tempuh agar tampilan kita terlihat elegan tanpa perlu merogoh kocek dalam. Bagaimana caranya, ya?
1. Buat Pakaian Selalu Terlihat Rapih
Kerapihan adalah hal esensial yang menunjang penampilan kita di depan lawan bicara. Untuk mewujudkannya kita gak perlu mencuci pakaian kita di laundry setiap hari, cukup menggosok pakaian sebelum dikenakan untuk membuatnya selalu terlihat rapih.
2. Memakai Bahan Satin
Cara untuk tampil elegan berikutnya ialah dengan memakai fashion item yang terbuat dari satin. Bisa dress, blouse, bahkan celana. Teksturnya yang lembut dan shiny akan sukses membuat kita terlihat lebih mewah dan elegan.
3. Andalkan Outfit Serba Putih
Meski sekilas terlihat biasa saja, namun fashion item seperti rok, atasan, dan celana justru lebih terlihat elegan saat semuanya berwarna putih. Kesannya juga bersih dan profesional. Cocok dipakai saat pertemuan kerja dengan klien.
[su_box title=”Editor’s Pick:”]
- Tampil Semakin Fresh dan Elegan, Rebranding The Little Things She Needs Ini Jadi Jawaban Tepat Buat Kamu yang Mencari Fashion Item Terkini
- Bisa Tampil Feminin Atau Boyish, 5 Tips Mix And Match Uncle Boots Ini Buat Penampilan Kamu Gak Ngebosenin
- Tak Hanya Modis dan Syar’i, Kamu Juga Bisa Mendukung Lingkungan dengan Muslim Fashion di MUFFEST Tahun Ini
- Ngantor Seharian Tetap Gaya, 5 Model Sepatu Ini Bikin Penampilanmu Semakin Gaya
- Seru Sama Koleksi Terbaru, Intip Toko Baru Hijabenka Buat Referensi Lebaran Nanti, Yuk!
[/su_box]
4. Membawa Payung
Payung dengan gagang kayu yang kokoh ternyata juga bisa membuat kita tampil elegan. Enggak hanya saat hujan turun, tetapi juga pas cuaca lagi panas-panasnya.
5. Kenakan High Heels
Selain membuat kita terlihat lebih tinggi, mengenakan high heels ternyata bisa membuat kita tampil elegan. Hal ini disebabkan karena high heels umum dipakai untuk acara resmi. Efeknya yang membuat kaki terlihat jenjang juga menambah kesan feminin dalam penampilan kita.
6. Menggunakan Outer
Mantel hingga blazer bisa jadi pilihan luaran yang kita kenakan saat ingin tampil elegan. Kita bisa memadukan outer dengan warna bumi seperti krem dengan celana warna netral seperti putih.
7. Jangan Membawa Barang Terlalu Banyak
Simplicity adalah resep utama untuk penampilan yang terlihat elegan. Tampil dengan tas kecil seperti hand bag atau sling bag bisa membuat penampilan kita terlihat ringkas dan menawan. Apalagi yang dibutuhkan selain kunci, lipstik, dan kartu kredit? He-he.
Saat kita ingin tampil elegan, hal utama yang enggak boleh kita lupakan adalah percaya diri. Sangat sia-sia kalau kita sudah mengenakan outfit seperti yang disarankan tetapi kita tidak percaya diri.
Leave a Comment