Kamu suka traveling? Selain untuk menghilangkan stres dari pekerjaan sehari-hari dan pergi mengelilingi berbagai tempat unik yang belum pernah dikunjungi, traveling juga bisa membuatmu menjadi seorang pengusaha, loh! Penasaran kan, kenapa dan gimana caranya? Yuk, langsung cek di bawah ini!
1. Melatih Diri Untuk Menjadi Fleksibel
Apabila kamu ingin menjadi seorang pengusaha, kamu harus bisa mandiri dan fleksibel dalam berbisnis nanti. Cobalah untuk melakukan traveling tanpa bantuan dari tour guide. Dengan begitu, kamu bisa mengeksplor berbagai hal yang baru dengan lebih bebas. Jadi, jangan takut untuk pergi traveling sendiri yah!
2. Meningkatkan Skill Berkomunikasi Dengan Siapa Saja
Seorang pengusaha dituntut untuk memiliki skill komunikasi yang bagus seperti menguasai beberapa bahasa. Saat kamu traveling, kamu akan berinteraksi secara langsung dengan orang-orang lokal sehingga kamu akan berusaha untuk berbicara dan memahami bahasa mereka. Menarik bukan?
3. Menjadi Pribadi yang Lebih Ekonomis
Agar traveling mu berjalan dengan lancar, kamu harus membuat sebuah anggaran untuk mengatur keuanganmu nanti. Sama halnya dengan berbisnis, kamu harus bisa mengatur keuanganmu dengan baik dan teliti. Apabila kamu melakukan pengeluaran diluar batas budget, maka bisnismu bisa berada dalam keadaan bahaya. Duh, jangan sampai deh!
[su_box title=”Editor’s Pick:”]
- Biar Makin Populer, Ini 6 Tips Bikin Unggahan Promo Bisnis di Instagram Jadi Lebih Menarik
- Bingung Gimana Cara Minta Izinnya? 5 Alasan Ini Bisa Meyakinkan Orang Tua Bahwa Berwirausaha Adalah Pilihan Terbaik
- Ini 3 Alasan Kenapa Email Subscribers Itu Penting Buat Bisnismu, Cari Tahu Trik Mendapatkannya Yuk
- Punya Online Shop? Ini 6 Trik Menulis Deskripsi Produk yang Bisa Menarik Konsumen
- Punya Bakat Mendesain Secara Digital? Buruan Buka Usaha Sendiri Pakai 5 Kiat Sukses Ini
[/su_box]
4. Mendapatkan Jangkauan Bisnis Secara Lebih Luas
Dengan melakukan traveling, kamu akan sadar bahwa jangkauan dan kesempatan untuk berbisnis bisa dilakukan dimana saja. Meskipun itu berarti bahwa rivalmu akan lebih banyak, namun, sekali kamu memutuskan untuk berbisnis, kamu harus siap bertanggungjawab atas segala konsekuensi nya.
5. Melatih Kreativitasmu Dengan Mengenal Budaya Orang Lain
Seorang pengusaha harus bisa memikirkan berbagai macam ide yang bisa menguntungkan bisnisnya. Saat kamu traveling, pastinya kamu akan disuguhkan dengan keragaman budaya yang tak pernah kamu lihat sebelumnya. Kamu bisa memanfaatkan momen tersebut untuk menciptakan sebuah ide untuk projek bisnismu yang selanjutnya, loh!
6. Kamu Akan Menjadi Seorang Pemimpin yang Lebih Baik
Kamu harus bisa bekerja sama dan mengarahkan pegawaimu sebagai seorang pemimpin dari bisnismu sendiri. Namun, sebelum kamu memimpin orang lain, kamu harus bisa memimpin dirimu sendiri. Traveling akan melatihmu untuk membuat sebuah keputusan yang bijak dan membantumu untuk beradaptasi lebih cepat dengan lingkungan yang baru.
Jangan pernah khawatir apabila kamu sedang kesusahan untuk menemukan jalan hidup yang baru karena kamu bisa memanfaatkan berbagai keadaan yang ada di sekitarmu. Semoga berhasil!
Leave a Comment