Selayaknya manusia biasa, kadang kita suka mengkhayal akan hidup yang tenang dan segalanya berjalan lancar. Namun sayangnya, gak semua hal bisa sesuai dengan yang kita inginkan. Entah itu di tempat kerja, kampus, atau lingkungan pertemanan, akan ada aja hal yang berjalan gak sesuai rencana dan membuat kita merasa tertekan. Jangan biarkan perasaan ini berlarut-larut. Coba lakukan beberapa hal ini ketika kamu menghadapi situasi tersebut supaya bisa tetap bahagia:
1. Berikan Reward Kepada diri Sendiri
Ketika kamu sedang merasa tertekan, misalnya di lingkungan kerja, mungkin berangkat ke kantor saja rasanya sudah berat banget. Untuk itu kamu perlu memberikan reward kepada diri sendiri ketika kamu berhasil melakukan sesuatu, sekecil apapun. Supaya itu bisa memicu rasa senang dan gak kalah oleh besarnya tekanan yang dirasakan. Mulailah dengan hal sederhana, misalnya dengan membelikan diri sendiri ice cream di akhir hari ketika berhasil menyelesaikan tugas harian.
2. Fokus dengan Apa yang Ada di Masa Sekarang
Terkadang, kita jadi memikirkan banyak hal bukan karena itu terjadi sungguhan, tapi karena itu hanya terjadi di dalam pikiran kita. Sayangnya ini sering menjebak kita. Padahal, kita hidup di masa sekarang dan itulah yang perlu difokuskan agar tak membuang-buang waktu. Untuk itu saat kamu mulai memikirkan masa depan atau masa lalu terlalu jauh, coba tenangkan diri, perlahan-lahan ingatkan diri sendiri bahwa kamu hidup di masa sekarang dan gak seharusnya tertekan karena hal-hal yang belum tentu terjadi.
3. Lakukan Cara yang Bisa Membuatmu Tenang
Taktik setiap orang bisa berbeda-beda untuk membuat diri sendiri tenang. Deteksi cara apa yang paling berfungsi padamu. Ada orang yang perlu menyendiri dulu untuk beberapa saat. Ada juga yang justru perlu berbaur dengan banyak orang agar masalah di pikiran bisa terlupa sementara. Bahkan ada juga yang sesederhana mengatur pernapasan saja sudah merasa lebih tenang. Mungkin juga musik dan suara-suara alam bisa membantumu lebih tenang secara alami.
[su_box title=”Editor’s Pick:”]
- Waktunya Buat Fokus Menyenangkan Dirimu, Intip 6 Caranya yang Sederhana Ini
- Sering Jadi Jebakan, 5 Rutinitas Self Care Ini Ternyata Malah Bisa Merugikan Diri Kamu Sendiri
- Kerja Senang Hati Riang, Ini Nih 5 Cara Menciptakan Lingkungan Kerja yang Penuh Kebahagiaan! Jadi Bebas Beban!
- Bahagia Dari Hati, 4 Cara Sederhana Ini Bisa Membantu Kamu Selalu Bersyukur Dalam Hidup
- Bikin Hati Bahagia Itu Gratis, Tanpa Ngeluarin Uang Sepeserpun 7 Cara Ini Bisa Bikin Kamu Tersenyum Lagi
[/su_box]
4. Miliki Teman tempat Bercerita
Gak bisa dipungkiri kita perlu tempat cerita dan berkeluh kesah agar tekanan gak menumpuk di dalam diri dan akhirnya meledak. Oleh karena itu kita juga perlu memiliki teman yang terpercaya. Pilih teman yang bisa mendengarkan dan bisa memahami posisimu. Ajak bicara mereka yang bisa menemani saat sedih dan memberi motivasi. Pastikan juga kamu selalu terbuka terhadap orang-orang yang mau merangkulmu. Terkadang yang kita butuhkan adalah kepastian bahwa kita gak menghadapi tekanan sendirian.
5. Tetapkan “Waktu Berpikir” pada Diri Sendiri
Kamu gak mau kepikiran sebuah tekanan sepanjang hari dan akhirnya itu membuatmu jadi bad mood berkepanjangan. Untuk itu, coba tetapkan “waktu berpikir” di mana kamu memperbolehkan dirimu untuk memikirkan tekanan yang terjadi. Bukan cuma memikirkan masalahnya, tapi pikirkan juga bagaimana solusi agar kamu segera keluar dari tekanan ini.
Misalnya dalam durasi waktu 30 hingga 45 menit sebelum tidur, catat hal-hal yang membuat kamu cemas dalam catatan harian. Dengan begitu kamu bisa sedikit lega karena apa yang menumpuk di pikiranmu bisa tertuang lewat tulisan.
Kita gak bisa menghindari tekanan di dalam hidup jika itu sudah terjadi. Tapi kita bisa menanganinya agar itu gak mengkhawatirkan kita dalam jangka waktu yang lama. Jadi, stay happy, ya!
Leave a Comment