Ah, waktu memang berlalu begitu cepat. Baru tahun kemarin rasa-rasanya lulus sekolah dan wisuda. Tak terasa, usia terus bertambah hingga akhirnya kita telah menjadi dewasa seperti sekarang ini. Menjadi dewasa, banyak sikap dan sifat yang harus diperbaiki untuk menjadi manusia yang lebih baik.
Menjadi dewasa juga membuatmu banyak mengalami perubahan. Cara mengambil keputusan, bergaul, dan bagaimana cara memandang hidup. Meskipun sekarang masih dalam berproses dan bertumbuh, belajar pelajaran kehidupan ini bisa membantumu untuk lebih dewasa;
1. Merawat Tubuhmu Sama Artinya Peduli dengan Dirimu Sendiri
Kalau kamu yang dulu sering makan tidak teratur dan punya gaya hidup kurang sehat, mulai sekarang yuk lebih peduli dengan kesehatan sendiri. Kesehatan raga dan mental adalah aset yang penting buat masa depan diri sendiri, loh.
2. Lebih Dapat Mengungkapkan Perasaan
Kini, saatnya lebih berani berkata tidak dan ungkapkan ketidaksetujuanmu terhadap orang lain. Dengan cara yang tepat, yuk suarakan ide, pendapat, dan apa yang kamu rasakan.
3. Lebih Bijaksana Mengelola Keuangan
Kalau dulu punya gaji untuk hura-hura, kini saatnya sedikit demi sedikit mulai menabung dan belajar berinvestasi untuk masa depan. Kurangi pengeluaran-pengeluaran tidak perlu dan lipatgandakan penghasilan.
[su_box title=”Editor’s Pick:”]
- Hidup Terasa Membosankan? Charge Ulang Energimu dengan 10 Kebiasaan Baru Ini
- Terlihat Nikmat dan Menggoda, Ingat 6 Hal Ini Sebelum Makan Junk Food
- Tahun Baru Semangat Baru, 8 Kalender Lucu Ini Bisa Jadi Teman Pengingat Deadline yang Ngegemesin
- Rehat Sebentar Dari Kerjaan, Segarkan Pikiran Kamu Lewat 7 Terapi Seni Penghilang Stres Ini, Yuk!
- Daripada Minum Kopi, 8 Kebiasaan Simpel Ini Bisa Bantu Kamu Tetap Sehat Walau Harus Begadang Ngerjain Tugas
[/su_box]
4. Memperluas Jaringan
Networking atau jaringan dapat membantu kita lebih sukses. Jika bingung bagaimana cara untuk memulainya, kamu bisa berinisiatif untuk menyapa orang terlebih dahulu, memulai perkenalan, dan memulai pembicaraan.
Jika dirasa mendapatkan jaringan baru yang mungkin dapat membantumu, jangan lupa saling bertukar kontak dan kartu nama.
5. Saatnya Meninggalkan Orang-Orang Negatif Di Sekitarmu
Karakter kita yang sekarang juga turut dipengaruhi oleh lingkungan. Lingkungan keluarga, pertemanan, dan sekolah bisa membentuk sikapmu. Jika saat ini kamu dikelilingi dengan orang yang selalu negatif dan melemahkan semangatmu, udah tinggalin aja deh.
6. Kamar dan Rumah yang Selalu Bersih, Bentuk Peka dan Peduli dengan Lingkungan Sekitar
Jika dulu malas-malasan beberes kamar dan selalu berantakan, kini saatnya lebih peduli dan peka terhadap lingkungan sekitarmu. Bersih-bersih rumah dan kamar jadi membuatmu lebih bertanggung jawab.
7. Menjadi Pendengar
Tidak perlu muluk-muluk untuk membantu orang lain. Menjadi pendengar saat seseorang tersebut mengalami masalah, sudah lebih dari cukup. Terkadang, banyak orang yang hanya ingin didengarkan saja agar lega, loh.
8. Berdamai dan Memahami Diri dan Pikiranmu Sendiri
Tidak perlu menjadi orang lain, kita sendiri memiliki karakter dan jalan berpikir masing-masing. Memahami dan memaklumi diri sendiri dapat membuatmu menjadi nyaman.
9. Work Life Balance
Saat kamu sudah bisa membagi waktu dan prioritas kebutuhan, itu artinya kamu telah dewasa. Bekerja keras sih boleh-boleh aja, tapi harus ingat dengan personal life-mu juga, ya.
Berproses untuk menjadi lebih dewasa memang membutuhkan waktu. Tetap semangat dan berpikir positif saat berproses dalam fase kedewasaan, ya. Selamat bertumbuh.
Leave a Comment