Kecil Tapi Multifungsi, 5 Beauty Hacks Dari Cotton Buds Ini Buat Kegiatan Kamu Jadi Lebih Simpel

Siapa yang sering pakai cotton buds alias korek kuping? Seringnya kita pakai untuk membersihkan bagian telinga saja ya, girls. Padahal di balik bentuknya yang kecil, cotton buds ternyata punya banyak fungsi, lho. Salah satunya bisa dipakai buat beauty hacks di bawah ini, nih.

1. Buat sepatu kamu jadi lebih bersih seperti baru

Via freepik.com

Kalau kamu pengguna heels dan nemuin noda atau baret di sepatu kamu, jangan langsung beli baru, ya? Cukup tuangkan beberapa tetes petroleum jelly pada cotton buds lalu oleskan pada bagian sepatu yang terkena noda atau baret. Dijamin noda dan baret di sepatu kamu akan hilang dan keliatan kaya baru, deh!

2. Pembersih lem bulu mata

Via freepik.com

Apakah ini termasuk salah satu benda yang sering kamu pakai, girls? Suka ribet pas bersihin lem yang masih nempel gak, sih? Ada cara mudah nih, biar gampang bersihinnya. Basahi cotton buds dengan eye remover atau lotion pembersih, terus olesin ke bagian bulu mata palsu kamu sampai keangkat lemnya. Hal ini juga berlaku buat mata kamu ya, selain lebih mudah tentunya lebih hemat!

[su_box title=”Editor’s Pick:”]

[/su_box]

Related Post

3. Pengganti brush buat highlighter

Via freepik.com

Kebanyakan pakai highlighter bisa buat wajah jadi keliatan berminyak. Nah, ada cara buat mengatasinya. Kamu cukup taruh sedikit highlighter di bagian tengah hidung dengan menggunakan cotton buds, baru disapu secara perlahan. Trik ini akan membuat riasan jadi lebih natural.

4. Buat nail art yang gak biasa

Via freepik.com

Bosen pakai kuteks dengan pola begitu-gitu aja? Coba buat pola seru, yuk? Kamu bisa menggunakan gagang cotton buds dalam membuat motif yang berbeda dari biasanya. Kalau berantakan? Cukup hapus aja pakai bagian kapasnya yang udah dibasahi aseton.

5. Mengambil sisa foundation

Via freepik.com

Masih ada sisa foundation? Jangan langsung dibuang karena masih bisa dipakai, girls. Coba keluarkan dengan menggunakan cotton buds, bisa langsung taruh ke muka juga lho, sebagai pengganti brush!

Gimana multifungsi banget, kan? Gak pakai ribet dan buat kegiatan kamu jadi serba mudah dan simpel banget. Semoga bermanfaat, ya!

Swastika:
Related Post
Leave a Comment