Selain karakter Hello Kitty, Kerokeroppi, dan My Melody, perusahaan yang memiliki lisensi untuk desain dan produksi karakter populer di Jepang, Sanrio, memiliki satu karakter unik yang dipanggil dengan sebutan Bad Badtz-Maru.
Pinguin dengan rambut berdiri ini, memiliki karakter yang jarang tersenyum dan berekspresi datar. Karakter unik yang tak biasa inilah yang membuat Bad Badtz-Maru menjadi inspirasi untuk dijadikan makanan super menggemaskan ini. Intip seperti apa, yuk?
1. Sebelum Makan yang Berat-Berat, Pemanasan Dulu dengan Gudetama & Badtz-Maru Tiramisu Pancake yang Menggoda Iman Ini
Butiran topping-nya memberikan sensasi yang berbeda di bibir dengan tekstur pancake yang empuk dan krim yang lumer. Jangan lupa satu gigit buah kiwi segar untuk penutup.
2. Sekarang, Saatnya Menyantap Hidangan Nasi dengan Saus yang Menggoda
Nikmatnya makan nasi dengan saus kari dan potongan sayur bervitamin yang segar. Yang mana dulu, nih yang dimakan?
[su_box title=”Editor’s Pick:”]
- Ngopi Cantik Bareng Teman Se-Geng? Di Darling Habit Signature Aja!
- Bisa Untuk Dekorasi Rumah, Ini 7 Trik Menyimpan Bumbu Dapur di Rak Dinding Agar Rapi dan Indah
- Doyan Ngemil? Coba 5 Snack Gurih & Manis yang Bisa Kamu Nikmati Tanpa Rasa Bersalah Ini
- Mau Bikin Si Kecil Makin Semangat Berpuasa? Ajak Dia Membuat 4 Kreasi Food Art Takjil Berikut Ini, yuk
- Bisa Hemat Banyak, Ini 4 Metode Menyiapkan Makanan Paling Praktis Untuk Si Sibuk
[/su_box]
3. Tak Ketinggalan, Burger Set yang Bisa Dijadikan Untuk Oleh-Oleh. Bawaannya Kepengen Langsung Bungkus
Tak sama, kira-kira apa ya, beda rasanya antara burger di sebelah kiri dengan yang kanan? Jangan lupa kentang gorengnya. Meski camilan namun mengenyangkan nih, paket lengkapnya.
4. Dessert Segar! Es Krim dengan Topping yang Membuat Ketagihan
Es krim cokelat dengan hiasan buah ceri dan daun mint, membuat dessert ini semakin cantik. Makannya harus pelan-pelan dan dinikmati nih.
Punya teman dengan karakter Bad Badtz-Maru banget? Buat surprise untuk dia dengan membuatkan makanan super menggemaskan ini, yuk.
Leave a Comment