Menjalani hubungan pacaran selama bertahun-tahun bersama pasangan adalah sebuah kebanggaan tersendiri. Siapa sih, yang gak mau hubungannya awet? Pasti ini juga menjadi do’a yang selalu terucap dalam setiap menjalani hubungan, kan? Nah, saking udah lama jalan bareng ini, kadang ada hal-hal yang kayak wow buat pasangan pada umumnya jadi terdengar biasa saja lho, buat pasangan ini. Apa saja ya?
1. Gak perlu lagi usaha buat bikin pasangan terpesona
Karena kamu sudah tahu kebiasaan dan sifat pasangan, jadi kalian udah saling menerima apa adanya saja. Gak perlu lagi ribet mikirin cara buat bikin pasangan terpesona. Dalam hati sudah punya keyakinan bahwa kemanapun kalian pergi, pasti ujungnya bakal balik lagi ke satu sama lain.
2. Bebas bicara tentang apa saja
Biasanya karena sudah pacaran lama, pasti kamu dan pasangan sudah saling mengenal keluarga satu sama lain, teman-teman, pekerjaan, hal yang disukai atau tidak disukai, kode-kode yang hanya kalian tahu. Oleh karena itu kamu dan pasangan jadi bebas bicara tentang apa saja.
3. Insting yang kuat
Kadang karena sudah terbiasa bersama, kamu jadi punya insting yang kuat tentang pasangan, lho. Kamu sadar gak, girls? Walau pasangan gak bilang apa yang sedang dipikirkannya, kamu tiba-tiba tahu aja isi kepalanya. Begitupun sebaliknya.
4. Pembahasannya bukan lagi aku atau kamu, melainkan kita
Saking seringnya melewatkan waktu bersama, kamu jadi memposisikan diri bukan lagi sebagai aku, namun kita. Dalam setiap obrolan atau teman bertanya, pasti secara gak langsung kamu bilang ‘kita’.
5. Hal yang bagi orang lucu, tapi menurutmu tidak
Dalam tiap kebersamaan yang kalian jalani, tentu akan terlihat sifat, sikap, dan kebiasaan asli pasangan. Yang kalau pas awal pacaran ada sesuatu dari pasangan yang nampak lucu, sekarang karena udah lama bersama malah jadi biasa aja. Justru sebaliknya, ada saja hal mengejutkan dari pasangan yang membuatnya lebih istimewa dari yang lain. Cie…
6. Gak ada lagi kata canggung
Dalam sebuah hubungan pasti ada masa sedihnya sampai diem-dieman gak jelas. Ada juga momen ketika masing-masing punya kesibukan, kamu dan pasangan gak ribet ngelarang melakukan hal yang kalian inginkan. Lamanya waktu yang telah kalian lalui membuat gak ada lagi kata canggung.
7. Sebagian besar kegiatan melibatkan pasangan
Namanya juga sayang, kemana-mana inginnya selalu berdua. Jadi sebagian besar kegiatan pasti melibatkan pasangan. Ke acara kantor, kondangan, hangout sama teman, main ke rumah, atau sekedar jalan-jalan. Karena sebagian besar waktu dihabiskan bersama pasangan, tentu saja sebagian besar ceritamu juga melibatkan pasangan.
8. Punya kode rahasia
Kamu pasti juga punya kode rahasia atau bahasa cinta yang hanya kalian berdua yang tahu. Walau hanya kedipan mata, jentikkan jari, wajah yang cemberut, atau senyum merekah. Ketrampilan ini ternyata berguna juga lho girls, karena terkadang bisa lebih peka mendengarkan apa yang diinginkan atau dimaksud pasangan.
Apakah kalian ada yang mengalami hal-hal di atas juga? Ceritain yuk, di kolom komentar yang ada di bawah.
Leave a Comment