Ada Acara Bukber Dadakan? Gini Caranya Mengubah Makeup Natural jadi Lebih Glamor dengan 5 Beauty Items Aja

Tahu sendiri, kan, kalau acara yang mendadak itu lebih sering kejadian dibanding yang udah direncanakan dengan matang; tak terkecuali acara buka puasa bersama. Selain jadi ajang kumpul-kumpul, acara bukber juga bisa jadi kesempatan emas buat menjalin silaturahmi dengan teman-teman lama. So, gak ada salahnya kalau kamu punya keinginan tampil lebih spesial di acara istimewa ini. Biar penampilan kamu tetap kece meski ada acara bukber dadakan, ikuti tips touch up untuk mengubah dandanan sehari-harimu jadi lebih glamor dengan beauty items yang gampang dibawa ke mana aja di bawah ini:

1. Serap kelebihan minyak pada wajah sebelum mulai dandan

Via Pexels

Kalau gak punya blotting sheets, kamu bisa menggunakan tisu untuk menyerap kelebihan minyak pada kulitmu. Langkah ini penting dilakukan, agar makeup yang kamu aplikasikan tidak menggumpal dan tidak bercampur dengan kotoran dan debu pada permukaan kulit.

2. Cerahkan wajah dengan concealer

Via Pexels

Daripada menumpuk bedak yang bisa bikin kulit tampak kering, lebih baik gunakan concealer untuk menyamarkan kekurangan pada wajah. Aplikasikan secukupnya pada bagian lingkar mata yang gelap, jerawat, ataupun noda-noda wajah yang ingin kamu tutupi. Setelah itu, baru gunakan bedak secara tipis untuk mengunci riasanmu.

3. Buat mata memukau tanpa perlu teknik eyeshadow yang ribet

Via Pexels

Kamu gak perlu bawa-bawa palet eyeshadow dan banyak kuas untuk mendapatkan riasan mata yang cantik. Buat matamu jadi lebih berbinar cukup dengan satu warna eyeshadow keemasan, bronze, atau pearl dengan sedikit shimmer dan aplikasikan cukup dengan jari di kelopak matamu. Lengkapi riasan matamu dengan sepulas eyeliner dan maskara buat bikin tampilan mata jadi lebih hidup. Voila! Matamu jadi tampak lebih hidup kurang dari lima menit.

4. Pilih lip liner dibanding lipstik

Via Pexels

Selain praktis dibawa-bawa, lip liner bisa memberikan rona yang lebih awet dan lebih cepat dibanding menggunakan lipstik. So, kamu bisa touch up riasan bibirmu dengan lebih mudah di mana aja.

Related Post

5. Segarkan dan lengkapi penampilanmu dengan menggunakan wewangian

Via Pexels

Tahu gak, girls, kalau bukan cuma makeup aja yang bisa bikin penampilanmu lebih kece, tapi juga aroma tubuh yang serba wangi. Tanpa perlu berat-berat bawa botol parfum, kamu bisa menggunakan Hijab Fresh Hand & Body Lotion kemasan sachet yang praktis buat dibawa-bawa. Dengan pilihan varian mint extract, matcha leaf, cucumber, dan pomegranate; wanginya yang lembut dengan sensasi instant cooling burst juga bisa bikin kamu segar seharian, lho.

Selain bikin kamu makin cantik, dengan menggunakan produk dari Hijab Fresh kamu bisa membantu para adik-adik di panti asuhan melalui program “Berbagi Belanja” dari Unilever juga, lho. Setiap pembelian produk dari brand Unilever khusus selama Ramadhan, seperti: Axe, POND’s, Sunsilk, Citra, Pepsodent, Lifebuoy, Dove, Hijab Fresh, Blueband, Royco, Bango, Sariwangi, Wall’s, Molto, Sunlight, Rinso, dan Wipol; kamu bisa turut membantu 1001 panti asuhan selama 12 bulan, lho. So, kamu bisa belanja produk-produk Unilever untuk kebutuhan sehari-harimu, sekaligus membantu mereka yang membutuhkan. Yuk, tambah amalan di bulan Ramadhan ini dengan cari tahu info selengkapnya di sini dan ikutan gerakan ini dengan follow Instagram @unileveridn, girls!

Dengan trik dandan di atas, kamu bisa tetap tampil kece meski acara bukber datang mendadak. Selain mudah digunakan, pastinya beauty items yang kamu perlukan bisa dibawa-bawa dengan mudah dan gak bakalan memenuhi makeup pouch kamu, deh! Temukan juga inspirasi lainnya seputar bulan Ramadhan, mulai dari gaya, resep, hingga berbagai tips menarik di website Unilever 1001 Inspirasi Ramadhan, girls. Ibadah puasa makin lancar, dapat banyak ilmu pula!




1001 Inspirasi Ramadhan: Temukan 1001 inspirasi Ramadhan di www.inspirasi1001ramadhan.com
Related Post
Leave a Comment