Situasi “gak punya baju” buat dipakai pasti sering terjadi sama kamu yang ngerasa bosen dengan isi lemari. Bukannya benar-benar karena gak punya baju, tapi bisa jadi karena kamu cuma pakai items yang itu-itu aja, jadinya kamu jenuh sendiri dengan penampilanmu yang juga begitu-begitu aja. Jangan memaksakan diri belanja baju baru, karena cara-cara di bawah ini bisa bikin baju-baju yang kamu punya saat ini jadi lebih kece tanpa perlu keluar banyak modal. Yuk, disimak!
1. Pakai fashion items cowok
Kamu bisa pinjam beberapa items dari pacar, atau saudara laki-laki, dan berikan sentuhan gayamu…voila! Kamu punya tampilan baru tanpa keluar uang. Cek inspirasi lengkapnya di sini!
2. Kenakan bahan denim
Kalau jeans udah telalu biasa, coba pakai fashion item lain berbahan denim, misalnya outerwear, tas, atau bahkan aksesori. Penampilan kamu dijamin lebih fresh dalam sekejap.
3. Tampil monokrom
Tampil beda gak harus selalu pakai warna-warni heboh. Dengan mengenakan pakaian dalam satu warna yang sama, dijamin penampilan kamu bakalan jadi lebih eye-catching, girls.
4. “Mainkan” jeans favoritmu
Paduan t-shirt, jeans, dan sneakers emang udah pasti keren. Tapi, kamu pernah ngerasa bosen gak, sih, tampil gitu-gitu aja? Coba padukan jeans favoritmu dengan item spesial, seperti blus, heels, hingga clutch favoritmu.
5. Pakai sepatu flat
Coba pikirin fashion items apa yang identik dipadukan dengan heels? Coba ganti dengan sepatu flat, dan lihat sendiri perbedaannya.
6. Tambahkan scarf
Suka banget pakai t-shirt, jeans, dan sneakers? Coba tambahkan scarf, dan penampilan kamu bakalan langsung jadi lebih chic dalam sekejap!
7. Pilih baju paling heboh yang kamu punya
Biarkan items tersebut yang jadi pusat perhatian, dan kenakan items lainnya yang lebih simpel cukup sebagai pelengkap.
Jangan takut bereksperimen, girls! Coba bongkar lagi isi lemarimu, dan padu padankan bersama item yang biasa kamu kenakan. Dari situ, kamu bisa menemukan perpaduan yang bisa bikin penampilan kamu jadi beda.
Leave a Comment