Kesehatan memang mahal banget harganya. Dengan kesehatan yang prima, kita dapat melakukan berbagai macam aktivitas yang diinginkan. Jika saat ini kita sedang dalam kondisi sehat, maka kita harus sama-sama bersyukur. Menjalani pola hidup sehat ternyata tidak seberat yang kita pikirkan, girls. Bahkan hidup sehat bisa dilakukan dengan menyenangkan seperti cara-cara di bawah ini:
1. Konsumsi Lebih Banyak Lemak
Ups, jangan kaget dulu. Lemak yang dimaksud adalah lemak sehat yang berguna bagi tubuh. Jadi, tidak semua lemak itu jahat, girls. Sumber makanan yang mengandung lemak sehat seperti berbagai jenis ikan, olive oil, dan telur bisa memberikan banyak manfaat seperti meningkatkan kondisi kognisi dan menjaga kesehatan tulang.
2. Wisata Alam
Ternyata, menjelajah alam dapat membuat jiwa dan raga menjadi sehat, lho. Meskipun berjalan menempuh perjalanan jauh, rasa capekmu bakalan sirna seketika saat disuguhi pemandangan alam luar biasa karya Sang Pencipta.
3. Sering-Sering Tersenyum
Saat suasana hati dalam kondisi baik,, kita cenderung untuk tampil lebih aktif dan ceria dengan tersenyum, lho. Sekarang coba, yuk, untuk lebih ramah dengan lebih banyak tersenyum.
4. Beres-Beres Kamar, Bikin Suasana Rumah Jadi Nyaman
Saat sedih, kesel, dan bete di kampus atau di kantor, rasanya pengen cepet-cepet pulang ke kosan, atau rumah deh. Tapi, apa jadinya kalau pulang-pulang kamarmu masih berantakan? Duh, nggak banget deh. Yang ada bisa tambah kesel lagi.
Biar jantungmu nggak berdegup lebih kencang karena marah, yuk, beres-beres dan bersihkan kamar. Apalagi jika debu-debu di kamarmu tidak dibersihkan, akibatnya pernafasan dapat terganggu. Beres-beres kamar juga bisa bikin tubuh berkeringat, lho.
5. Jogging Sore-Sore Bareng Pasangan, Atau Gebetan
Alasan klasik kenapa malas berolahraga biasanya malas dan kurang bersemangat. Biar lebih semangat, ajak aja pasangan atau gebetan. Merasa nggak ada waktu? Jogging sore-sore atau saat weekend bisa jadi pilihan yang oke, tuh.
6. Kulit Sehat Terawat dengan Makan Sayur-Sayuran
Sayur-sayuran hijau dan buah mengandung banyak nutrisi yang berguna bagi kesehatan tubuh, terutama kulit. Nggak perlu perawatan mahal-mahal yang menguras kantong, kulit dapat tetap sehat dan terawat dengan rutin mengkonsumsi sayur dan buah-buahan. Nggak perlu khawatir bosan, resep kreasi sayur dan buah yang unik dan enak bisa dengan mudah kamu dapatkan di internet kok.
7. Sisihkan Waktumu Cukup 5 Menit Saja per Hari untuk Relaksasi
Seharian beraktivitas, tentu kita bakalan melewatkan banyak hal, baik yang mengesankan dan menyebalkan. Setelah berjibaku seharian, yuk, buat tubuhmu segar kembali dengan meditasi. Cukup luangkan waktu 5 menit dan duduk bersantailah di dalam kamarmu. Ciptakan suasana tenang dan nyaman. Tarik nafas dalam-dalam dan hembuskan perlahan.
Tak perlu ribet, hidup sehat bisa dimulai dari cara sederhana yang menyenangkan, bukan. Yuk, mulai hidup sehat dari sekarang. Sudahkah kamu hidup sehat hari ini?
Leave a Comment