Noda membandel seperti lumpur, bekas permen karet, dan kotoran yang menempel di sepatu memang sulit dibersihkan. Belum lagi warna sepatu yang memudar dan usang karena termakan usia. Mau membeli sepatu baru pun rasanya ragu, karena sepatu lamamu masih bagus dan layak untuk dipakai. Keep calm dan tetap kreatif, girls.
Seperti dihimpun dari Mental Floss, kamu bisa banget lho, punya sepatu yang selalu bersih bahkan terlihat seperti baru dengan lakukan trik merawat sepatu paling ampuh ini:
1. Sikat Gigi dan Cat Kuku Bisa Bikin Sneakers-mu Bersih
Siapa bilang sepatu berwarna putih sulit untuk dibersihkan? Berbekal sikat gigi, plus cat kuku; sneakers putihmu bisa jadi lebih putih dan bersih. Pertama, bersihkan noda-noda yang menempel di sneakers putih dengan sikat gigi yang dapat menjangkau setiap jengkal sepatumu. Bersihkan dengan perlahan dan sikat dengan lembut. Kedua, jika kamu menemukan goresan-goresan pada sneakers-mu, tutupi saja dengan cat kuku berwarna putih. Mudah bukan?
2. Ingin High Heels-mu semakin berkilau? Gunakan Vaseline
Petroleum jelly ternyata tidak hanya bisa digunakan untuk kosmetika saja, girls. Salah satu produk dari Vaseline ini ternyata bisa membuat high heels dan sepatu berbahan kulit menjadi lebih berkilau. Oleskan saja petrolleum jelly di permukaan sepatu kulit dan high heels-mu sebelum dikenakan. Tunggu selama beberapa menit, dan lihat hasilnya.
3. Masukkan Kantong Teh supaya Sepatu Tidak Bau
Saat beraktivitas, tak jarang kaki berkeringat dan sepatu menjadi lembab, begitu juga dengan sepatu yang setengah basah karena terkena hujan. Sepatu yang lembap ini tak jarang mengeluarkan bau yang tak sedap. Nggak mau, kan orang-orang dan teman disekitarmu menjadi menjauh karena bau sepatumu. Untuk mengurangi bau yang tak sedap, cukup masukkan kantong teh celup ke dalam sepatu dan diamkan semalaman.
4. Gesekkan dengan Amplas
Karena terlalu sering digunakan dan usia sepatu yang sudah lama, bagian bawah sepatu menjadi semakin tipis. Bagian permukaan sepatu yang bergerigi atau bergelombang bisa sangat membahayakan, girls. Solusinya,gosokkan bagian bawah sepatu dengan amplas biar tidak tergelincir.
5. Sepatu kesempitan? Manfaatkan kaos kaki dan hairdyer
Punya sepatu lama yang kesempitan dan sayang banget kalau tidak digunakan? Eiits, jangan buru-buru ‘dipensiunkan’ dalam lemari sepatumu, girls. Kamu masih tetap bisa memakainya, kok! Caranya pakai kaos kaki terlebih dahulu sebelum memakai sepatu. Kemudian, panaskan sepatu dengan menggunakan hairdyer.
Kini, tak perlu terburu-buru lagi untuk membeli sepatu baru, bukan? Coba cek rak dan lemari sepatumu. Cobain saja salah satu trik merawat sepatu yang paling menarik bagimu dan lihat perbedaannya!
Leave a Comment