Sayur merupakan sumber makanan bergizi yang penting untuk kesehatan. Sayur mengandung serat yang dibutuhkan tubuh dan kaya akan mineral. Namun sayangnya, tidak semua orang menyukai sayuran. Biar kamu bersemangat makan sayuran, yuk kreasikan jadi sayur goreng crispy ini yang nikmat ini:
1. Tempura Brokoli
Brokoli juga bisa dibuat menjadi cemilan crispy yang renyah banget. Untuk membuatnya, siapkan tepung maizena, tepung beras, garam, baking soda, dan sparkling water. Masukkan brokoli ke dalam adonan tepung dan goreng hingga berwarna keemasan.
Sebagai cocolannya, kamu bisa mencampurkan parutan jahe, kecap manis, minyak wijen dan perasan jeruk nipis yang bisa bikin sajian ini lebih nikmat!
2. Terung Selimut Tepung
Biar semakin bervariasi, kamu bisa memasak terung goreng crispy! Yum! Cara membuatnya gampang banget. Kamu cukup memotong terong dengan irisan tipis-tipis. Kemudian, lumuri dengan adonan tepung, garam, dan lada. Goreng dengan api sedang. Tiriskan dan rasakan sensasi kriuknya! Biar makin enak, kamu bisa juga menggunakan saus cocolan seperti pada resep brokoli goreng, lho!
3. Onion Rings Rasa Keju
Kamu suka onion rings? Cemilan dari bawang bombay yang diiris tipis-tipis berlumurkan tepung ini menjadi favorit banyak orang. Biar semakin kaya rasa, kamu bisa menyiramkan lelehan keju di atasnya. Jangan lupa siapkan mayonaise dan saus pedasnya juga, ya.
4. Kriuknya Tempura Asparagus Dipasangkan dengan Matcha Salt
Kurang suka makan sayur-sayuran segar seperti asparagus? Kini kamu bisa menikmati sayur asparagus dengan cara yang berbeda.
Baca Juga : 11 Manfaat Brokoli Bagi Kesehatan, Ternyata Ampuh Mengatasi Anemia
Siapkan adonan tepung beras dengan telur, baking soda, dan garam. Lumuri potongan asparagus dengan adonan tepung beras, kemudian goreng dan tiriskan. Siapkan juga bubuk matcha dan garam secukupnya sebagai bumbu pelengkap.
Gak malas lagi makan sayuran, deh, dengan resep nikmat yang super gampang di atas. Resep mana, nih, yang paling bikin kamu penasaran, girls?
Leave a Comment