Bukan Uang, 7 Investasi Berharga Ini Wajib Dimiliki Anak Muda Saat Berusia 20-an

via freepik.com/tirachardz

Investasi gak selalu mesti berkutat di seberapa banyak uang yang kamu tanam, lho. Lebih dari itu, setidaknya ia juga harus mencakup apa-apa yang bisa membantu kita survive di masa depan. Itulah mengapa investasi berharga gak melulu berkaitan finansial. Misal kalau kamu berinvestasi dengan memiliki beberapa hal mendasar ini, kamu gak perlu khawatir lagi jika suatu saat nanti mengalami saat-saat sulit. Mau tahu apa aja?

1. Skill Mendalam

via pexels.com

Apakah kamu saat ini memiliki minat pada suatu bidang? Pelan-pelan, yuk berproses untuk menekuni bidang ini lebih serius lagi. Carilah mentor terbaik di bidang ini. Sehingga kamu dapat menimba banyak pengalaman yang mungkin tidak kamu temukan di tempat lain.

Perbanyak referensi untuk meningkatkan hardskill. Meski belum sekarang, kamu akan merasakan dampak baiknya selama beberapa tahun ke depan. Menjadi seorang specialist di bidangnya adalah investasi berharga yang akan meningkatkan posisi tawarmu di masa depan.

2. Kemampuan Bersosialisasi

Via freepik

Pengalaman bersosialisasi akan meningkatkan keterampilanmu dalam menjalin hubungan baik dengan orang lain. Nah, secara gak langsung, kamu belajar untuk melakukan negosiasi, mengelola emosi dalam kelompok, dan belajar kepemimpinan. Seru banget, kan? Suatu saat nanti, kamu gak akan kaku saat berinteraksi dengan orang lain. Apalagi jika suatu saat nanti menghadapi orang-orang yang berbeda karakter di pekerjaanmu.

3. Hubungan yang Baik dengan Keluarga

Keluarga punya peran yang ampuh dalam perkembangan dirimu. Support system terbaik yang bisa membuatmu merasakan antusias dan semangat yang luar biasa. Jika saat ini kamu tumbuh dalam keluarga yang hangat, bersyukurlah dan selalu berikan yang terbaik, ya.

Tapi jika saat ini kamu merasakan adanya tantangan dalam keluargamu, gak perlu berkecil hati. Kesampingkan ego dan jadikan keluarga modal utama buat survive menghadapi berbagai tantangan di masa depan. Saat kita bisa membantu membuat lingkungan keluarga menjadi lebih baik, masa depan sesulit apapun bakal terasa lebih ringan.

[su_box title=”Editor’s Pick:”]

Related Post

[/su_box]

4. Hunian yang Nyaman

Meski kita masih berusia 20-an, memiliki rencana hunian bisa jadi awal investasi berharga yang bagus. Soalnya suatu saat nanti kita pasti akan membutuhkan tempat untuk berlabuh dan berteduh. Jadi, seperti apa hunian nyaman impianmu?

5. Kemampuan Berbahasa Asing

Via freepik

Sebuah penelitian mengungkapkan, bahwa pekerja berkesempatan mendapatkan penghasilan yang lebih tinggi jika mereka mampu menguasai bahasa asing dengan baik. Nah, mumpung masih anget-angetnya di usia muda, semangat menggelora, ambil satu bahasa asing yang menarik untuk kamu pelajari.

6. Jaringan Pertemanan yang Positif

Via freepik

Masa setelah wisuda menjadi masa transisi yang bikin deg-degan. Dikatakan mahasiswa sudah lulus, tapi gak ada berpenghasilan karena belum mendapatkan pekerjaan. Banyak yang bilang bahwa pekerjaan pertama justru didapatkan dari relasi, loh.

Misalnya saja dari kakak tingkat di kampus, close recruitment dari jaringan alumni, atau info dari teman komunitas yang ternyata oke juga. Gimana, jadi bergerak selangkah lebih maju, bukan?

7. Rasa Cinta Diri

Saat kita menerima dan mencintai diri sendiri dengan baik, akan diiringi pula dengan kepercayaan diri yang akan selalu tumbuh. Yuk, mulai sayang diri sendiri dengan merawat tubuh dan batin kita. Menjaga kesehatan, merawat penampilan agar selalu tampil segar, dan menjaga hati agar tidak mudah emosi adalah investasi berharga di masa depan.

Diri sendiri adalah investasi berharga yang perlu kita rawat. Jika kita memiliki kapasitas dan kompetensi diri yang baik, percayalah dalam situasi apapun kita akan tangguh untuk bertahan. Semangat!

Christine Berliana:
Related Post
Leave a Comment