Siapa di sini yang punya segudang cerita tentang sahabat perempuannya? Mulai dari seru-seruan bareng, berantem, baikan, eh … Gak kerasa persahabatan kalian udah berjalan bertahun-tahun aja. Punya sahabat perempuan memang bikin hidup lebih berwarna. Kita bisa saling mendukung mimpi satu sama lain, dan mengejar kesuksesan bersama-sama. Tahu gak, perempuan yang berkomunikasi secara teratur dengan kelompok perempuannya lebih mungkin sukses dalam hidupnya, lho.
Yup, ternyata kebiasaan ini memberikan banyak manfaat karena bisa saling bertukar pikiran dan informasi untuk memperluas jaringan. Bahkan sebuah studi dari Northwestern University dan University of Notre Dame di Amerika Serikat, mengatakan bahwa semakin banyak pertemanan dan komunikasi yang terbentuk antar perempuan, semakin meningkatkan peluang sukses di antara mereka.
Gak heran sih, karena perempuan kalau udah merasa nyaman dan dekat dengan sahabatnya, pasti menginginkan yang terbaik juga untuk teman sejatinya. Makanya belajar bersama, hangout sambil membicarakan bisnis, dan lain-lain itu menjadi nilai positif karena bisa jadi media untuk saling memotivasi dan memberi dukungan satu sama lain.
Berteman dengan kaum hawa juga dinilai lebih memperbesar peluang kesuksesan dalam hidupmketimbang bergaul sama laki-laki, lho. Soalnya koneksi yang lebih akrab atau chemistry yang lebih dekat dibandingkan dengan laki-laki lebih memberikan dampak besar terhadap kesuksesanmu.
Nah, supaya bisa sama-sama upgrade diri bareng sahabat, kamu dengan sahabat bisa join komunitas Rimma Girl We Can! Di sini kamu dapat belajar banyak bersama perempuan-perempuan keren lainnya seputar karir, usaha, dan problem khas perempuan lainnya. Gak selalu bahas masalah serius, tetapi kamu dapat mengajukan pertanyaan paling random sekali pun. Bahkan memperkenalkan bisnis kamu juga bisa. Jadi kamu bisa sharing knowledge sekaligus mencari sahabat perempuan sebanyak-banyaknya, deh.
Because sharing is caring, dengan berbagi bersama perempuan lain kamu bisa jadi lebih percaya diri dalam menjalankan aktivitas. Plus, kalau bisa sukses bareng-bareng, kan, pasti rasanya jauh lebih menyenangkan. Jadi yuk saling mendukung bersama sahabat perempuan agar menjadi pribadi yang lebih baik bersama-sama.
Leave a Comment